Sukses

Sebelum Dibeli Galatasaray, `Ronaldo Baru` Pernah Ditawar MU

Agen FIFA Marco Kirdemir kepada Turkishfootball.com mengungkapkan bila MU telah menawarkan 18 juta euro untuk memiliki Bruma.

Klub asal Turki Galatasaray secara mengejutkan berhasil mendapatkan bintang muda Portugal Bruma dari Sporting Lisbon senilai 10 juta euro. Pemuda 18 tahun itu dinilai sebagai salah satu talenta terbesar Portugal saat ini dan kerap dianggap sebagai 'Cristiano Ronaldo Baru'.

Rupanya sebelum pindah ke Galatasaray, Manchester United sempat mencoba merekrut Bruma. Agen FIFA Marco Kirdemir kepada Turkishfootball.com mengungkapkan bila MU telah menawarkan 18 juta euro untuk memiliki Bruma.

Pelatih MU David Moyes tertarik dengan bakat besar Bruma dan ingin mengulangi kesuksesan Sir Alex Ferguson saat merekrut Ronaldo. Sayangnya tawaran dari MU itu ditolak oleh Sporting. Klub asal Portugal itu kecewa dengan pendekatan yang dilakukan MU dan klub-klub besar lainnya seperti Chelsea dan Real Madrid.

Sporting akhirnya sepakat melepas Bruma ke Galatasaray senilai 10 juta euro. Mereka juga mendapat 25 persen dari nilai transfer Bruma di masa yang akan datang.

"Manchester City, Manchester United, Arsenal, Monaco, PSG dan Real Madrid semuanya tertarik pada Bruma. Sejumlah klub ingin mendatangkan Bruma dengan status bebas transfer karena permasalahan kontraknya dengan Sporting. Namun Gala tidak bertindak secara oportunis dan melakukan negosiasi melalui klub," ucap Kirdemir.

"Sporting memenangkan kasus yang mana Bruma tidak dapat pergi dengan bebas transfer. Galatasaray mendapat hadiah dari presiden klub (Bruno Carvalho) atas cara yang mereka lakukan. Hasilnya, Carvalho menolak tawaran 18 juta euro dari MU dan menerima penawaran lebih rendah dari Gala."

"Carvalho juga menggarisbbawahi Sporting akan melakukan bisnis lebih lanjut dan bekerja sama pada proyek-proyek masa depan dengan Galatararay setelah transfer ini," sambung Kirdemir. (bek)

Baca juga:
* Tak Ada Korban Tewas dan Diperkosa pada Rusuh Bola di Solo
* Ronaldo: Neymar Belum Selevel Messi
* Wajah Rooney Setelah Mendapatkan `Insiden Horor`
* Ini Skuat MU di Liga Champions
* Oezil Beri Ramos Sebuah Hadiah, Apa Itu?
* Putra Mourinho Gabung Fulham
* Gara-gara Ba, Arsenal Marah Besar kepada Chelsea
* Soal Oezil, Spurs Marah Besar
  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.

    Manchester United

  • Bruma