Sukses

Tiga Klub Inggris Berebut Messi dari Ukraina

Tiga tim elite Liga Premier dikabarkan berebut untuk mendapatkan tanda tangan pemain muda Ukraina, Yevhen Konoplyanka.

Tiga tim elite Liga Premier dikabarkan berebut untuk mendapatkan tanda tangan pemain muda Ukraina, Yevhen Konoplyanka. Pemain 23 tahun ini dinilai sebagai bintang muda yang paling bersinar di Ukraina.

Pemain yang berposisi sebagai gelandang serang tersebut telah dua kali memenangi penghargaan pemain terbaik Ukraina pada tahun 2010 dan 2012. Tak pelak ia pun diberi julukan Lionel Messi dari Ukraina.

Agen sang pemain, James Lippett, mengatakan kalau tim Inggris sudah menawar kliennya sebesar 10 juta pound. Namun FC Dnipro Dnipropetrovsk menolak melepasnya karena harga masih terlalu rendah.

"Ada tawaran 10 juta pound dari klub Liga Premier pada musim panas ini, kami harapkan mereka datang lagi pada bursa transfer Januari," kata Lippett seperti dilansir The Mirror Sports.

Lebih jauh Lippett mengatakan Konoplyanka pantas dihargai mahal karena kemampuannya di atas lapangan. Ia yakin kliennya bisa pergi jika ada klub yang mengajukan penawaran sebesar 16,8 juta pound.

Tiga klub Inggris yang mengincar Konoplyanka adalah Manchester United, Chelsea, dan Arsenal. Beberapa klub Bundesliga juga berniat menggunakan jasa sang pemain pemain. "Tentu saja dia sangat tertarik menguji dirinya di level yang lebih tinggi," tandasnya.

Saat ini Konoplianka telah mengoleksi 30 caps dan delapan gol bersama Timnas Ukraina, termasuk satu gol spektakuler yang diciptakan saat melawan Inggris di Wembley pada September tahun lalu. (bek)

Baca juga:
* Menanti Duel El Clasico 2 Raksasa Spanyol Senilai Rp 11,24 T
* Menanti Aksi Bale di Laga Abal-abal
* Partai Paling Menakutkan Sepanjang Karier Hodgson
* Romario : Messi Kena Sindrom Asperger
* Berfoto dengan Ronaldo, Mr Bean Pasang Muka Masam
* Casillas Tak Mungkin Gantikan Valdes di Barca
* Tiga Klub Inggris Berebut Messi dari Ukraina
* Ronaldo Diejek `Murah` Oleh Suporter Irlandia