Sukses

Secercah Harapan untuk Dua Pemain Pilar Juventus

Penyerang Mirko Vucinic dan palang pintu Andrea Barzagli tetap disertakan meski masih diragukan bisa bermain.

Juventus akan menghadapi laga berat nanti malam saat bertandang ke Inter Milan pada laga lanjutan Serie A. Pelatih Antonio Conte membawa semua pemain terbaiknya dalam skuat yang bertolak ke kota Milan.

Penyerang Mirko Vucinic dan palang pintu Andrea Barzagli tetap disertakan meski masih diragukan bisa bermain. Kedua pemain itu tengah mengalami cedera ringan dan belum ada kepastian apakah akan tampil pada laga yang digelar di Stadion Giuseppe Meazza itu.

Juve sangat berharap Vucinic dan Barzagli bisa tampil. Vucinic sudah mulai padu dengan penyerang baru Carlos Tevez. Sedangkan Barzagli merupakan andalan utama di sektor pertahanan.

Conte terpaksa tidak membawa bek Martin Caceres dan winger Simone Pepe yang terkena cedera dan divonis harus absen selama beberapa minggu. Conte menghadapi dilema saat menghadapi Inter karena pertengahan pekan depan akan tampil di Liga Champions. (bek)

Skuat Juve: Buffon, Chiellini, Ogbonna, Pogba, Vucinic, Tevez, De Ceglie, Giovinco, Peluso, Llorente, Barzagli, Motta, Bonucci, Padoin, Pirlo, Asamoah, Vidal,  Lichtsteiner,  Quagliarella, Storari, Isla, Citti

Baca juga:
* Oezil Terancam Absen di Laga Pertamanya Bersama Arsenal
* Klub Swiss Sewa Penari Telanjang Agar Stadion Terisi Penuh
* Lawan Everton, Mourinho Mainkan Eto'o
* Gara-gara Wenger, Casillas Batal Gabung Arsenal
* Fellaini Sudah Potong Rambut?
* Di Balik Tubuh Indah Mantan Istri Cole Ada Rahasia, Apa Ya?

Video Terkini