Pelatih Juventus Antonio Conte merasa kecewa dengan hasil imbang 1-1 melawan tuan rumah FC Copenhagen pada matchday pertama Liga Champions Grup B di Stadion Parken, Rabu (18/9/13) dinihari WIB. Dalam laga tersebut, Juve memiliki 22 peluang, tapi malah tertinggal lebih dulu di babak pertama sebelum Fabio Quagliarella menyamakan kedudukan di menit ke-54.
"Saya tidak berpikir kami meremehkan lawan, terutama dengan pelajaran musim lalu di Denmark (ditahan imbang Nordsjaelland 1-1), walau ini bahkan lebih buruk ketimbang Nordsjaelland, karena ini adalah sebuah penyerbuan," kata Conte kepada Sky Sport Italia seperti dilansir Football Italia.
"Pengalaman mengajarkan saya kalau Anda tak menempatkan bola ke dalam gawang, maka Anda tidak akan menang. Kami harus belajar bahwa tak peduli seberapa banyak kans yang diciptakan, itu harus masuk. Saya tak ingat ada laga lain di mana kami memiliki begitu banyak kesempatan satu lawan satu dengan kiper dan dari jarak sangat dekat."
Kiper Copenhagen Johan Wiland tampil heroik untuk menahan gawangnya dari gempuran Andrea Pirlo cs. "Luar biasa orang-orang beranggapan kiper mereka (Wiland) tengah dalam krisis, padahal dia melakukan 11 penyelamatan luar biasa. Bahkan dengan penampilannya, kami seharusnya bisa berbuat lebih baik untuk mencetak gol," ucap Conte.
"Sangat disayangkan, terutama melihat hasil di Turki (Real Madrid menang 6-1 atas Galatasaray), karena menang hari ini akan menempatkan kami dalam posisi sangat kuat."
"Inilah sepakbola dan kalau Anda tak menempatkan bola melewati garis maka Anda berisiko kalah," tambah Conte.
Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/16dfz71">Kabar Duka untuk Pelatih Barcelona</a>
* <a href="http://bit.ly/168neub">Tim Kesayangan Menang, Fans Wanita Ini Langsung Buka Baju</a>
* <a href="http://bit.ly/18vYshJ">Hasil Pertandingan Liga Champions</a>
* <a href="http://bit.ly/16CUnM4">Barca Tak Terpengaruh Gebrakan Madrid</a>
* <a href="http://bit.ly/1aJkwtk">Real Madrid Mengamuk di Markas Galatasaray</a>
* <a href="http://bit.ly/16dfH6C">MU Jinakkan Leverkusen</a>
"Saya tidak berpikir kami meremehkan lawan, terutama dengan pelajaran musim lalu di Denmark (ditahan imbang Nordsjaelland 1-1), walau ini bahkan lebih buruk ketimbang Nordsjaelland, karena ini adalah sebuah penyerbuan," kata Conte kepada Sky Sport Italia seperti dilansir Football Italia.
"Pengalaman mengajarkan saya kalau Anda tak menempatkan bola ke dalam gawang, maka Anda tidak akan menang. Kami harus belajar bahwa tak peduli seberapa banyak kans yang diciptakan, itu harus masuk. Saya tak ingat ada laga lain di mana kami memiliki begitu banyak kesempatan satu lawan satu dengan kiper dan dari jarak sangat dekat."
Kiper Copenhagen Johan Wiland tampil heroik untuk menahan gawangnya dari gempuran Andrea Pirlo cs. "Luar biasa orang-orang beranggapan kiper mereka (Wiland) tengah dalam krisis, padahal dia melakukan 11 penyelamatan luar biasa. Bahkan dengan penampilannya, kami seharusnya bisa berbuat lebih baik untuk mencetak gol," ucap Conte.
"Sangat disayangkan, terutama melihat hasil di Turki (Real Madrid menang 6-1 atas Galatasaray), karena menang hari ini akan menempatkan kami dalam posisi sangat kuat."
"Inilah sepakbola dan kalau Anda tak menempatkan bola melewati garis maka Anda berisiko kalah," tambah Conte.
Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/16dfz71">Kabar Duka untuk Pelatih Barcelona</a>
* <a href="http://bit.ly/168neub">Tim Kesayangan Menang, Fans Wanita Ini Langsung Buka Baju</a>
* <a href="http://bit.ly/18vYshJ">Hasil Pertandingan Liga Champions</a>
* <a href="http://bit.ly/16CUnM4">Barca Tak Terpengaruh Gebrakan Madrid</a>
* <a href="http://bit.ly/1aJkwtk">Real Madrid Mengamuk di Markas Galatasaray</a>
* <a href="http://bit.ly/16dfH6C">MU Jinakkan Leverkusen</a>