Sukses

Ketika Pelatih Justru Melindungi Fans Penyusup...

Keberadaan suporter sangat penting bagi klub sepakbola. Namun haruskah pelatih melindungi fans yang menyusup masuk ke lapangan?

Untung ada ofisial tim dan Pelatih Benfica Jorge Jesus. kalau saja tidak ada mereka dan tak dibela oleh pelatih tersebut, entah apa yang bakal menimpa penonton penyusup itu. Bisa jadi dia akan diseret polisi dan dipentungi atau mungkin ditangkap dan dibawa ke kantor polisi.

Insiden penonton menyusup itu terjadi usai pertandingan antara Benfica melawan Vitoria Guimaraes yang berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan Benfica.

Seperti diberitakan 101greatgoals, Senin (23/9/2013) ketika wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan tiba-tiba beberapa suporter Benfica menerobos masuk ke area lapangan. Melihat kondisi tersebut, para polisi langsung berlarian mencegah aksi nekad para suporter itu. Buru-buru para polisi mengamankan mereka.

Melihat kondisi tersebut, Pelatih Benfica Jorge Jesus langsung membela para penyusup yang juga merupakan suporter setia Benfica itu. Tak hanya itu, Jorge Jesus juga tampak berusaha melepaskan seorang fans yang tangannya digenggam polisi penjaga keamanan. Setelah berhasil membebaskan suporter penyusup, sang pelatih juga terlihat bersitegang adu argumentasi dengan polisi.

Di satu sisi, apa yang dilakukan Pelatih Benfica Jorge Jesus ini dianggap 'pahlawan' karena telah melindungi dan membebaskan suporter yang menyusup dari kejaran polisi. Namun di sisi lain, apa yang dilakukan Jorge bisa dilihat sebagai tindakan yang tidak benar karena melindungi para suporter yang telah melanggar peraturan menerobos masuk ke lapangan. Aksi penonton menerobos masuk ke dalam lapangan jelas bukan tindakan yang terpuji. (Vin)

Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/16D6TrI">Dibantai ManCity, Fans MU Hujat Ashley Young</a>
* <a href="http://bit.ly/19yNCbX">Pacar Sinclair Cuek Berpose Telanjang, Meski Keluarga Protes</a>
* <a href="http://bit.ly/1fe6uVW">Chelsea dan Arsenal Pantau Gelandang PSG</a>
* <a href="http://bit.ly/19v2cSS">Ini Dia Jersey Ketiga Barca Musim 2013/2014</a>
* <a href="http://bit.ly/1ajB4r8">Muenchen Ganggu MU Dalam Perburuan Iniesta</a>