Wakil Turki di Liga Europa, Trabzonspor, makin tidak terbendung saat menjamu Lazio di match-day kedua Liga Europa. Bermain di kandang sendiri, Stadion Huseyin Avni Aker, Jumat (4/10/13) dinihari, Trabzonspor berhasil mengungguli Lazio dengan skor 2-0.
Setelah unggul lewat gol, Yusuf Erdogan di menit 12, Trabzonspor kembali unggul melalui gol yang dicetak oleh Adrian Mierzejewski sepuluh menit kemudian. Mierzejewski berhasil mencetak gol kedua untuk Trabzonspor melalui tendangan keras dari jarak 20 meter.
[Menit 22] Lagi! Trabzonspor Ungguli Lazio
Lazio tertinggal dua gol dari Trabzonspor. Gol Mierzejewski di menit 22 membawa Trabzonspor unggul 2-0.
Advertisement