Sukses

Xavi: Neymar Bukan Tukang Diving

Xavi Hernandez membela juniornya, Neymar. Xavi mengungkapkan Neymar bukanlah seorang tukang 'diving'.

Diving atau menjatuhkan diri alias pura-pura terjatuh dengan maksud agar lawan diganjar sanksi yang menguntungkan bagi diri sendiri memang hal yang memalukan dalam sepakbola. Salah satu pemain yang kerap disangka melakukan diving adalah gelandang Barcelona yang baru Neymar. Mantan pelatih Real Madrid, Jose Mourinho, pernah mengkritik Neymar kerap menjatuhkan diri. Akan tetapi, Xavi Hernandez mencoba untuk membela juniornya tersebut.

"Semuanya fokus kepada Neymar, tapi dia tidak berakting atau diving. Tuduhan ini ada karena kami banyak memiliki rival," ujar Xavi kepada RAC1.

"Orang-orang yang berada di Madrid mencari sesuatu yang tidak mereka sukai dan mencap pemain (Barcelona)," ujar Xavi menegaskan.

"Neymar memiliki kemampuan menjadi pesepakbola bintang, jika dia bukan pemain bintang tidak mungkin dia sampai ke tingkat ini. Kami beruntung bisa mendapatkannya," tandas gelandang berusia 33 tahun itu.

Usia Xavi yang tidak muda lagi bukan tidak mungkin akan memaksanya untuk gantung sepatu dalam beberapa tahun mendatang. Tapi, Xavi percaya Barcelona akan terus berkembang baik dengan atau tanpa dirinya. Xavi pun mengungkapkan klub berjuluk Los Blaugrana itu tidak akan mencari pemain dari klub lain untuk menggantikan dirinya, melainkan mencari pengganti Xavi dari pemain yang telah ada.

"Barca tidak akan mencari pemain untuk menggantikan saya, tapi mereka akan menambah sedikit kompetisi dalam klub untuk menggantikan saya," pungkas Xavi.

Xavi yang telah menjadi bagian Barcelona sejak 1998 itu masih memiliki dua tahun dalam kontraknya. Karenanya, tidak menutup kemungkinan Xavi akan pensiun di usianya yang ke-35. (Vin)

Video Terkini