Sukses

Titus Bonai Anggap Hasil Imbang Sebagai Kemenangan yang Tertunda

Menghadapi China di partai ketiga babak kualifikasi grup C Pra Piala Asia 2015, Indonesia harus puas bermain imbang 1-1.

Hasil imbang yang didapat Indonesia saat menghadapi China, Selasa (15/10/2013) malam WIB tak terlalu dikecewakan Titus Bonai. Penyerang Timnas Indonesia yang akrab disapa Tibo itu menganggap hasil imbang ini sebagai kemenangan yang tertunda.

"Saya tetap puas. Ini adalah kemenangan yang tertunda," tegasnya saat menghadiri konfrensi pers seusai laga. "Di pertandingan berikutnya, kami akan kembali berusaha untuk bisa meraih kemenangan," janji striker kelahiran Papua ini.

Pada laga yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Indonesia hanya mampu bermain imbang 1-1. Gol skuat Garuda dicetak Boaz Solossa di menit 80. Sedangkan China, gol mereka dipersembahkan Wu Xi menit 36.

Tibo sendiri baru bermain di menit 44. Ia dipercaya menggantikan posisi Slamet Nurcahyo di lini serang. Masuknya pemain asal Semen Padang itu memang mebuat perubahan. Namun sayang, tak banyak peluang emas yang diciptakan olehnya. "Kita sebagai striker harus punya kepercayaan diri untuk menciptakan peluang. Namun kita jarang mendapat kesempatan di laga tadi," pungkasnya.

Video Terkini