Sukses

Xabi Belum Tahu Kapan Bisa Kembali Bermain

Xabi Alonso tidak bisa memastikan kapan dirinya bisa kembali bermain untuk Real Madrid setelah operasi cedera pangkal paha.

Xabi Alonso memutuskan menjalani operasi cedera pangkal paha daripada ikut memperkuat Timnas Spanyol di Piala Konfederasi 2013 di Brasil  pada Juni lalu. Dengan keputusan itu, gelandang Real Madrid ini berharap bisa segera kembali bermain.

Semula, Xabi diprediksi akan kembali bermain pada pertengahan Nomvember mendatang. Namun, ada spekulai yang menyebutkan gelandang berusia 31 tahun ini sudah bisa main saat Madrid menjamu Malaga pada 19 Oktober mendatang dan menghadapi Juventus serta Barcelona.

"Saya berharap untuk kembali segera. Ini telah menjadi musim panas yang sulit," kata Xabi kepada wartawan seperti dilansir Football Espana, Selasa (15/10/2013).

"Saya memutuskan untuk tidak pergi ke Piala Konfederasi dan menjalani operasi. Saya pikir itu adalah pilihan yang logis dan terbaik bagi tim maupun saya. Karena itu tidak baik dandalam kompetisi ini Anda harus berada pada 100 persen."

"Saya berlatih sendiri. Saya pada tahap sebelum pemulihan, mencoba hal-hal, bermain dengan bola, mencoba dengan sepatu ... tapi saya masih perlu mencoba hal-hal dan kemudian saya bisa bergabung rekan tim saya," tambah Xabi.

"Kapan aku bisa kembali? Semoga secepatnya, tapi saya tidak ada tanggal. Cedera ini rumit. Saya menghabiskan sepanjang hari berbicara dengan dokter dan tidak ingin terburu-buru pulih untuk mengambil langkah mundur."

"Ada luka yang Anda tahu ada tenggat waktu akan datang, tetapi satu ini berbahaya. Tapi, saya memiliki perasaan yang baik. Saya perlahan-lahan menjadi lebih baik dan akan berada di lapangan," ucapnya.