Sukses

5 Pemain Muda Inggris yang Mungkin Dilepas pada Januari

Kelima pemain ini merupakan pemain hebat yang berpotensi menjadi bintang di masa depan.

Transfer pemain musim dingin baru akan dibuka awal tahun depan. Namun isu mengenai pemain-pemain yang bakal dilepas, berhembus kian kencang. Salah satunya mengenai kabar lima pemain muda Inggris yang masuk dalam daftar pemain dijual pada Januari mendatang.

Kelima pemain ini merupakan pemain hebat yang berpotensi menjadi bintang di masa depan. Berikut kelima pemain Inggris tersebut seperti dilansir caughtoffside, Kamis (17/10/2013).

1. Wilfried Zaha (Manchester UInited)
Gelandang berusia 20 tahun ini diboyong MU dari Crystal Palace, akhir musim lalu. Awalnya, Zaha diharapkan dapat beradaptasi dan menjadi bagian dari skuat utama. Akan tetapi pada kenyataannya gagal.

Belum lagi ulahnya di luar lapangan yang menjadi kontroversi ketika dikabarkan meniduri anak gadis manajer anyar MU, David Moyes. Setidaknya sudah ada tiga klub yang berebut untuk mendapatkannnya, yakni Newcastle United, West Brom, Stoke City dan Swansea City.

2. Saido Berahino (West Bromwich Albion)
Penyerang berusia 20 tahun itu membuat beberapa klub terpincut setelah tampil mengesankan di awal musim ini. Dari enam penampilannya di semua kompetisi, Berahino mampu membuat lima gol dan salah satunya ketika menang 2-1 atas Manchester United.

Dengan kecepatan, keterampilan dan kemampuan finishing yang bagus, Berahino hanya digaji 850 pound atau sekitar 15 juta per minggu. Upah yang sangat kecil bagi pemain Liga Premier. Oleh karena itu, klub seperti Arsenal , Chelsea dan Everton siap menerkamnya.

3. Will Hughes (Derby County)
Pemain berbakat berusia 18 tahun ini tampil di Divisi Championship membela klub Derby County. Permainan Hughes yang tampil sebagai playmaker, mengingatkan orang dengan duo kreator serangan Barcelona, Xavi dan Andres Iniesta.

Maka dari itu, klub seperti Liverpool, Manchester United dan Newcastle United berniat memboyong Hughes untuk tampil di kompetisi yang levelnya lebih tinggi. Derby sendiri, telah mengisyaratkan akan menjual Hughes musim ini seharga 15 juta pound atau sekitar Rp 273 miliar.

4. Tom Ince (Blackpool)
Sama halnya dengan Hughes, Ince tampil di Divisi Championship bersama klubnya, Blackpool. Pemain berusia 21 tahun ini merupakan anak mantan kapten Inggris Paul Ince. Lain halnya dengan Ince senior yang berperan sebagai gelandang bertahan, Ince junior bermain sebagai gelandang serang.

Tottenham Hotsour dikabarkan berada di depan dalam perburuan Ince. Di bekalangan Spurs terdapat Newcastle United, Aston Villa dan Everton. Bahkan klub Italia, juga ikut memantau perkembangan Ince, yaitu Juventus, Napoli dan Inter Milan.

5. Ross Barkley (Everton)
Barkley mungkin pemain muda paling menonjol di Liga Premier sekarang ini. Penampilan gemilangnya mampu menarik perhatian. Bahkan manajer Everton, Roberto Martinez menilai kalau permainan gelandang berusia 19 tahun itu sama dengan legenda Jerman, Michael Ballack.
 
Dengan kombinasi kekuatan dan keterampilan, membuat Barkley diincar klub besar seperti Manchester United dan Chelsea. Kedua klub raksasa Liga Premier tersebut dikabarkan siap bertarung habis-habisan untuk mendapatkan tanda tangan Barkley yang ditenggerai seharga 20 juta pound atau sekitar Rp 365 miliar.