Sukses

Chelsea Tak Bisa Remehkan Cardiff City

Jika bisa menekuk Cardiff, Chelsea berpeluang untuk menempatkan diri di posisi puncak klasemen.

Chelsea berpeluang meraih hasil sempurna saat menghadapi Cardiff City, Sabtu (19/10/2013). Bermain di Stadion Stamford Bridge, Chelsea dimodali segelimang pemain yang lebih mentereng ketimbang sang lawan yang datang dari dari Wales.

Namun Chelsea tetap harus ekstra waspada. Sebab Cardiff bisa saja memberi kejutan pahit untuk publik The Roman Emperor. Apalagi, Chelsea memiliki catatan kurang bagus saat menghadapi tim-tim non unggulan. Sebagai bukti, mereka bisa ditekuk Basel di ajang Liga Champions, 19 September lalu.

Bermodalkan fakta tersebut, Cardiff yang masih ditangani Malky Mackay akan tetap berusaha tampil penuh percaya diri. Meskipun catatan buruk yang didapat dari lima laga terakhir menghantui mereka, skuat asuhan Mackay nampaknya akan tetap berusaha menampilkan permainan sebaik mungkin.

Mackay diprediksi akan kembali mengandalkan formasi yang sama seperti saat skuatnya meraih kemenangan di markas Fulham, 28 September lalu. Saat itu, Cardiff menerapkan formasi 4-3-2-1 dengan menempatkan Peter Odemwingie dan Peter Whittingham yang berdiri di samping penyerang tunggal, Frazier Campbell.

Namun untuk laga ini, Campbell sepertinya bakal disimpan. Sebagai gantinya, Mackay diyakini akan memainkan Craig Bellamy yang memiliki banyak pengalaman ketimbang Campbell. Dengan modal pengalamannya tersebut, Bellamy diharapkan bisa memberikan ancaman serius untuk kubu tuan rumah.

Lini belakang Chelsea kali ini memiliki satu permasalahan. Bek kiri mereka, Ashley Cole masih belum berada dalam kondisi fit. Sebagai gantinya, sosok Ryan Bertrand yang belum pernah tampil di Liga Premier musim ini sepertinya akan mendapat kesempatan untuk unjuk kemampuan.

Bersama Bertrand, berdiri John Terry, David Luiz, dan Branislav Ivanovic. Jika pun dari pemain tersebut ada yang berhalangan hadir, Chelsea masih memiliki nama-nama besar lain seperti Gary Cahill dan Cesar Azpilicueta.

Di lini tengah, Jose Mourinho selaku manajer tim nampaknya tak akan melakukan perubahan besar-besaran. Demi meraih tiga poin kandang, Mourinho sepertinya bakal kembali mengandalkan para pemain yang sudah sering mengisi sektor tengah seperti Frank Lampard, Ramires, atau John Obi Mikel.

Bergerak ke sektor gelandang serang yang berdiri tepat di belakang striker tunggal, Chelsea biasanya mengandalkan trio Eden Hazard, Oscar Emboaba Junior, dan Andre Schurrle. Namun bila salah satu dari pemain tersebut dicadangkan, Mourinho masih bisa mengandalkan Juan Mata atau Kevin De Bruyne.

Di posisi ujung tombak, Mourinho diperkirakan bakal menempatkan Samuel Eto'o. Striker kebangsaan Kamerun itu mendapat kesempatan tampil lebih besar karena saingannya, Fernando Torres dan Demba Ba sedang berada dalam kondisi yang kurang fit.

Jika skema permainan yang diterapkan Mourinho ini berjalan baik, maka Chelsea akan semakin memperpanjang catatan positifnya. Dari lima laga terakhir, skuat The Blues belum sekalipun menelan kekalahan. Mereka hanya imbang sekali dan sisanya, raihan poin sempurna sukses diamankan Lampard dan kawan-kawan.

Dengan kemenangan, Chelsea juga bakal berpeluang untuk berada di posisi puncak menggusur Arsenal yang saat ini masih unggul dua angka. Untuk sementara Chelsea baru mengantungi raihan 14 poin hasil empat kemenangan, satu kekalahan, dan dua hasil imbang.

Tapi jika mereka kalah, tempat Chelsea di posisi tiga bisa diambil alih salah satu dari tiga tim yakni Tottenham Hotspur, Manchester City, ataupun Everton. Dengan kekalahan tersebut, Chelsea berarti juga akan memberi peluang bagi Cardiff untuk menembus posisi 10 besar klasemen. (Van)

Prakiraan Formasi:

Chelsea (4-2-3-1): Cech; Ivanovic, Terry, Luiz, Bertrand; Lampard, Obi Mikel; Schurrle, Oscar, Hazard; Eto'o.

Cardiff (4-3-2-1): Marshall; Catherine, Turner, Caulker, Taylor; Gunnarsson, Bo-Kyung Kim , Medel; Odemwingie, Whittingham; Bellamy.

Lima Laga Terakhir Chelsea
6 Oktober 2013 Norwich City 1 - 3 Chelsea Liga Premier
2 Oktober 2013 Steaua 0 - 4 Chelsea Liga Champions
28 September 2013 Tottenham Hotspur 1 - 1 Chelsea Liga Premier
25 September 2013 Swindon 0 - 2 Chelsea Piala Liga
21 September 2013 Chelsea 2 - 0 Fulham Liga Premier

Lima Laga Terakhir Cardiff City
5 Oktober 2013 Cardiff City 1 - 2 Newcastle United Liga Premier
28 September 2013 Fulham 1 - 2 Cardiff City Liga Premier
25 September 2013 West Ham 3 - 2 Cardiff City Piala Liga
22 September 2013 Cardiff City 0 - 1 Tottenham Hotspur Liga Premier
14 September 2013 Hull City 1 - 1 Cardiff City Liga Premier