Calon juara Formula 1 musim ini, yakni Sebastian Vettel, semakin tak terbendung. Memacu mobil buatan Reanult, pembalap asal Jerman ini tampil jadi yang tercepat menjelang Grand Prix India.
Tidak tanggung tanggung, Vettel berhasil menjadi yang tercepat di sesi latihan dan sesi kualifikasi. Vettel pun berhasil meraih pole position dalam GP India yang dilangsungkan Minggu (27/10/2013). Vettel yang mengakhiri sesi latihan dengan catatan waktu 1 menit 25,722 detik berhasil memperbaiki catatan waktunya di sesi kualifikasi.
Di sesi kualifikasi catatan waktu Vettel pun semakin bagus. Di Kualifikasi Pertama, Vettel membukukan waktu 1 menit 25 detik, 943 detik. Sedangkan di Kualifikasi Kedua, catatan waktu Vettel membaik dengan 1 menit 24,568 detik. Merasa belum cukup, Vettel menjajal Kualifikasi Ketiga dan memantapkan posisinya dengan 1 menit 24,119 detik.
Di GP India nanti, Vettel akan dikuntit oleh Nico Rosberg yang berhasil menyelesaikan kualifikasi dengan waktu 1 menit 24,871 detik. Sementara di posisi ketiga ada Lewis Hamilton dengan 1 menit 24,941 detik, dan Mark Webber yhang ada di posisi keempat dengan catatan waktu 1 menit 25,047 detik.
Jika Vettel berhasil memenangkan balapan besok, maka langkah Vettel untuk memenangkan gelar keempatnya. Saat ini, Vettel mantap di peringkat pertama klasemen sementara dengan 297 poin. Disusul Fernando Alonso dengan 207 poin.(Gan)
Susunan lengkap hasil Kualifikasi GP India:
Calon Juara Formula 1 Raih Pole Position GP India
Sebastian Vettel benar-benar tak terbendung. Vettel meraih pole position di GP India setelah jadi yang tercepat di sesi kualifikasi.
Advertisement