Kedatangan Jose Mourinho digadang akan membuat posisi Juan Mata tergeser. Mourinho yang didepak dari Real Madrid di akhir musim lalu itu kerap membangkucadangkan Mata. Padahal, gelandang asal Spanyol itu mampu tampil memukau di musim lalu, dan berhasil menjadi pemain terbaik Chelsea di musim 2012 dan 2013.
Kemampuan Silva bukan hanya mengoper bola, tapi juga insting mencetak gol, baik melalui tendangan bebas atau saat berada di depan gawang lawan. Namun, Mata seakan tidak terpakai dengan kehadiran Eden Hazard yang menjadi pilihan Mourinho.
Melihat kondisi yang berat yang dijalani Mata, gelandang Manchester City, David Silva, angkat bicara. Silva mengaku terkejut melihat Mata dapat bertahan di bawah kepemimpinan Mourinho.
"Saya terkejut ketika dia menjadi cadangan, dan saya pikir dia tidak sendirian," ujar Silva seperti yang dikutip dari Daily Mail.
"Bertahun-tahun dia bermain untuk Chelsea, dan dia berhasil memberi banyak kontribusi untuk klub tersebut. Kini dia mencoba bangkit, dia mulai membuktikan jika dia masih produktif. Dia pemain kelas atas, dan saya pikir dia telah memberikan banyak hal kepada Chelsea selama berkarier di sana," Silva menjelaskan.
Bersama City, Silva akan menghadapi Chelsea di pekan kesembilan Liga Premier, Minggu (27/10/2013) malam nanti. Chelsea kini berada di peringkat kelima dengan 17 poin. Sementara City berada satu tingkat di bawah Chelsea dengan 16 poin.(Gan)
Mata Berhasil Bertahan di Chelsea, Gelandang City Kaget
David Silva mengaku terkejut melihat David Silva berhasil bertahan di bawah kepemimpinan Jose Mourinho.
Advertisement