Sukses

Menangi GP India, Vettel Juara F1 Empat Musim Berturut-turut

Sebastian Vettel meraih gelar juara dunia F1 untuk keempat kalinya secara beruntun usai menjadi yang tercepat di GP India.

Pembalap asal Jerman, Sebastian Vettel memastikan diri merebut gelar juara dunia Formula One (F1) 2013 usai menjadi yang tercepat dalam seri ke-16 yang dilangsungkan di Sirkuit Buddh Internasional, Greater Noida, New Delhi, India, Minggu, 27 Oktober 2013. Di sirkuit berjarak 5,137 km, Vettel melahap 60 putaran dengan waktu satu jam 31 menit dan 12,187 detik atau unggul 29 detik lebih dari rival terdekatnya Nico Rosberg.

Dengan kemenangan tersebut, Vettel sudah tidak mungkin dikejar pesaing terdekatnya, yakni Fernando Alonso, di klasemen akhir pembalap. Dengan sementara mengumpulkan 322 poin, jumlah Vettel tak akan mungkin disamai Alonso yang baru mendulang 207 poin. Di Sirkuit Buddh, Alonso gagal mendapatkan poin menyusul finish di urutan kesebelas. Keberhasilan pada 2013 ini membuat Vettel empat kali secara berturut-turut tampil sebagai juara dunia F1. Dengan baru menginjak 26 tahun, Vettel pun menoreh rekor baru sebagai pembalap termuda yang mampu mencetak quadruple.

Vettel sebenarnya harus berjuang keras untuk bisa menyusul lawan-lawanya. Vettel memang berhasil meraih pole position di seri ini. Namun, pada lap kedua, Vettel sudah terlihat memasuki pit. Posisi pembalap Red Bull itu pun melorot ke posisi keempat.

Setelah berjuang selama 29 putaran. Vettel merebut posisi pertama usai menyalip rekan setimnya, yakni Mark Webber. Webber sempat menguntit di posisi kedua, akan tetapi Webber harus keluar karena mengalami kerusakan mobil di lap ke-40.

Webber mengaku jika dirinya mendapat masalah pada gear-box mobilnya. Namun, petugas di pit stop mengatakan tidak ada masalah. Perasaan Webber ternyata menjadi kenyataan dan membuatnya meninggalkan balapan.

Dua putaran sisa dari 60 putaran dalam balapan tersebut, Vettel semakin menjauhi Nico Rosberg yang berada di posisi kedua dengan selisih waktu 29 detik. Walhasil, Vettel pun memacu mobilnya tanpa ada halangan dan akhirnya mengangkat trofi juara dunia keempatnya. Podium juara di GP India menjadi yang ke-10 untuk Vettel di musim ini dan menjadi podium juara dalam enam seri berturut-turut.(Gan)

Video Terkini