Sukses

Kontra Tim Juru Kunci, Milan Gagal Raih Kemenangan

AC Milan gagal mendulang poin saat bertandang ke markas Chievo Verona dan harus rela bermain imbang tanpa gol.

AC Milan gagal mendulang poin saat bertandang ke Marc Antonio Bentegodi untuk berhadapan dengan Chievo Verona dalam lanjutan Liga Serie A Italia pekan ke-12, Minggu (10/11/2013) malam WIB. Milan ditahan imbang tanpa gol oleh Chievo.

Tanpa diperkuat Mario Balotelli, Pelatih Massimiliano Allegri mengandalkan Alessandro Matri di lini depan. Kaka yang terus gemilang dalam tiga laga terakhir kembali jadi andalan melalui sektor kedua. Sementara, Chievo menduetkan Alberto Paloschi dengan kapten mereka yang sudah jarang bermain, Sergio Pellisier, di lini depan.

Pada babak pertama, Milan mengandalkan serangan dari kedua sisi lapangan, Emanuelson dan Abate tampil begitu menonjol. Berulang kali mereka melepaskan umpan berbahaya ke kotak penalti tuan rumah, sayang akurasinya masih belum sempurna.

Trisula gelandang Diavolo yang ditempati Poli, Montolivo dan De Jong tampil begitu dominan. Namun, saluran bola ke lini depan masih tersendat oleh kegemilangan Luca Rigoni yang jadi pemutus serangan.

Nyaris tak ada peluang karena kedua tim bermain begitu berhati-hati, skor kacamata terjadi di 45 menit pertama.

Paruh kedua berlangsung jauh lebih seru, meski Milan kembali menguasai jalannya laga, Chievo tetap memberikan perlawanan dan menghasilkan beberapa peluang emas.

Diantaranya adalah peluang Alberto Paloschi pada menit ke 51. Tendangan kerasnya masih mampu dihalau Christian Abbiati, mental ke kaki Luca Rigoni. Tapi sayang sang pemain gagal mengksekusi bola di depan gawang kosong, skor pun masih 0-0.

Milan kembali mendapat musibah setelah keluarnya sang kapten, Riccardo Montolivo pada 83. Peluang emas terakhir lahir dari Alessandro Matri yang kembali gagal mengeksekusi satu sentuhan di depan gawang.

Kartu merah Sergio Pelliser di detik terakhir juga tak berpengaruh apapun bagi Milan. Skor 0-0 akhirnya bertahan hingga 90 menit usai. Hasil ini masih membuat Milan berada di posisi ke-10 dengan torehan 13 poin sementara Chievo masih berada di dasar klasemen dengan raihan 6 poin.(Jef)

Susunan Pemain antara Chievo Verona kontra AC Milan:

Chievo Verona: Puggioni; Frey, Dainelli, Cesar; Sardo, Radovanovic, L.Rigoni, Pamic, Estigarribia; Paloschi, Pellissier

AC Milan: Abbiati; Abate, Zapata, Mexes, Emanuelson; Poli, Montolivo, De Jong, Muntari; Kaka; Matri

Video Terkini