Sukses

Jepang Berhasil Tahan Imbang Belanda

Jepang sukses menahan imbang Belanda pada laga persahabatan di Cristal Arena.

Jepang sukses menahan imbang Belanda pada laga persahabatan di Cristal Arena, Genk, Sabtu (16/11/2013) lama WIB. Jepang sempat tertinggal dua gol lebih dulu sebelum akhirnya berhasil mengakhiri laga dengan skor 2-2.

Meski kalah kelas dari lawannya, Jepang berani tampil terbuka pada menit-menit awal. Namun sejumlah peluang yang didapat gagal dimanfaatkan menjadi gol.

Perlahan namun pasti, Belanda mampu mengimbangi gaya permainan skuat asuhan Alberto Zaccheroni . Tekanan Belanda langsung membuahkan hasil pada menit ke-13.

Gelandang Rafael van der Vaart sukses memanfaatkan kesalahan bek Jepang yang hendak memberi bola kepada kiper Nisikawa. Van Der Vaart yang tidak terkawal langsung menyambar bola. Nisikawa terpaksa harus memungut bola dari gawangnya.

De Oranje makin percaya diri memainkan si kulit bundar. Pada menit 38, Arjen Robben yang didaulat menjadi kapten tim berhasil mencatatkan namanya di papan skor.

Saat babak pertama akan ditutup dengan keunggulan dua gol, Yuyo Osaka memaksa paruh pertama ditutup dengan skor 2-1. Gol Osaka tidak lepas dari kecerdikan Makoto Hasebe yang menusuk ke kotak penalti.

Jepang yang mengejar ketinggalan memasukan Shinji Kagawa pada awal babak kedua. Kehadiran Kagawa membuat lini tengah Jepang lebih hidup. Keisuke Honda hampir menyamakan kedudukan pada menit ke-52.

Gol yang ditunggu-tunggu publik Negeri Sakura akhirnya datang pada menit 60. Sepakan kaki kiri Honda tak mampu dibendung oleh kiper Belanda. Osaka yang mencetak gol pertama, kali ini bertindak sebagai pemberi assist. Hingga pertandingan selesai, tak ada lagi gol tercipta.