Keinginan Juventus untuk mendapatkan Radja Nainggolan kian mendekati kenyataan. Cagliari selaku klub yang masih mempekerjakan Nainggolan dikabarkan bersedia melepas pemain keturunan Indonesia tersebut.
"Jika dia meminta untuk bisa pergi ke Juventus pada bulan Januari, maka saya akan membiarkannya untuk menentukan keputusan," ucap Presiden Caglairi, Massimo Cellino. "Juventus telah meminta saya (untuk Nainggolan) selama dua tahun. Mereka melakukannya tanpa memberikan penekanan. Saya menghargai perilaku mereka," sambungnya.
Nainggolan memang tampil cukup mengesankan. Selain Juve, ada Inter Milan dan AC Milan yang juga tertarik pada pemain kebangsaan Belgia tersebut.
Musim ini, Nainggolan sudah mencatatkan 12 penampilan di Serie A. Dari kesempatannya tersebut, ia mampu menorehkan dua gol yang dicetak ke gawang Inter dan Atalanta. (Van)
"Jika dia meminta untuk bisa pergi ke Juventus pada bulan Januari, maka saya akan membiarkannya untuk menentukan keputusan," ucap Presiden Caglairi, Massimo Cellino. "Juventus telah meminta saya (untuk Nainggolan) selama dua tahun. Mereka melakukannya tanpa memberikan penekanan. Saya menghargai perilaku mereka," sambungnya.
Nainggolan memang tampil cukup mengesankan. Selain Juve, ada Inter Milan dan AC Milan yang juga tertarik pada pemain kebangsaan Belgia tersebut.
Musim ini, Nainggolan sudah mencatatkan 12 penampilan di Serie A. Dari kesempatannya tersebut, ia mampu menorehkan dua gol yang dicetak ke gawang Inter dan Atalanta. (Van)