Sukses

Gol Cepat Wilshere Masuk Deretan Sejarah Liga Champions

Gol cepat Wilshere di detik ke-27 membuat dirinya menjadi pemain kesembilan yang berhasil mencetak gol cepat di ajang Liga Champions

Arsenal berhasil unggul lebih dulu saat menghadapi Marseille dalam matchday kelima penyisihan Grup F Liga Champions musim 2013/14. Jack Wilshere berhasil mencetak gol pada detik ke-27 atau masih belum genap satu menit laga berjalan.

Gol Wilshere ini sekaligus menjadi gol tercepat di Liga Champions musim ini. Gol cepat pria asal Inggris itu bermula ketika berhasil memanfaatkan umpan Bacary Sagna di sisi kanan. Setelah menerima umpan, Wilshere kemudian melakukan penetrasi ke kotak penalti.

Alhasil, Wilshere melepaskan sepakan kaki kiri melengkung ke arah gawang. Steve Mandanda tidak sanggup menggapai bola. Tapi masih belum dapat menggeser gol tercepat Liga Champions sepanjang masa. Hingga saat ini, gol tercepat masih dipegang oleh eks penyerang Bayern Muenchen, Roy Makaay, yaitu 10,12 detik. (Jef)

Berikut daftar gol tercepat di Liga Champions:

1. Roy Makaay | 10.12 detik | 2007

2. Jonas | 10.96 detik | 2011

3. Gilberto Silva | 20.07 detik| 2002

4. Del Piero | 20.12 detik | 1997

5. Clarence Seedorf | 21.06 detik | 2005

6. Pato | 24.97 seconds | 2011

7. David Alaba | 25.02 detik | 2012

7. Marek Kincl | 25.20 detik | 2005

8. Dejan Stankovic | 25.54 detik | 2011

9. Jack Wilshere | 27 detik |2013

10. Mariano Bombarda | 28.21 detik| 1999