Sukses

Usai Dipermalukan Newcastle, Moyes: Kami Akan Bermain Lebih Baik

David Moyes belum bisa memberikan yang terbaik untuk Manchester United. Moyes pun mencoba untuk terus memperbaiki penampilan MU.

Kekalahan akan selalu melahirkan kekecewaan, seperti yang dialami Manajer Manchester United, David Moyes. Moyes yang ditunjuk langsung oleh Sir Alex Ferguson untuk menggantikan dirinya masih belum bisa memberikan penampilan yang terbaik untuk klub berjuluk The Red Devils itu.

Setelah dikalahkan Everton dengan skor tipis 0-1 di pekan ke-14, MU kembali menelan kekalahan di laga lanjutan Liga Premier pekan ke-15. MU kembali menelan malu saat dipecundangi Newcastle United yang belum pernah menang dalam 41 tahun terakhir. Newcastle menang lewat gol tunggal Yohan Cabaye.

Moyes mengungkapkan apabila MU sebenarnya memiliki kemungkinan untuk menang. Namun, gol Cabaye di menit 61, membuat semua rencana Moyes hancur lebur.

"Kami bisa mendapatkan hasil yang lebih baik, kami harus mencetak gol agar percaya diri. Mereka mencetak gol, dan itu mengubah segalanya," ujar Manajer asal Skotlandia itu kepada BBC, Sabtu (7/12/2013).

"Kami tidak terlalu banyak menciptakan peluang. Ketika anda berhenti menekan, maka anda harus melakukan sesuatu yang berbeda, tapi mereka tidak melakukannya," Moyes menjelaskan.

Moyes pun mengatakan berinisiatif untuk mengganti Robin van Persie, namun urung melakukannya karena mencoba untuk mengejar ketertinggalannya.

"Anda harus terus berusaha dan memenangkan pertandingan selanjutnya. Kami terus berusaha. Kami akan terus mencoba dan mencari kemenangan, kami tidak pernah berpikir jauh dari itu," pungkas Moyes.

Kekalahan yang didapat MU membuat posisi mereka melorot ke peringkat sembilan dengan 22 poin. Sementara Newcastle naik ke peringkat keenam dengan 26 poin.(Gan)

Video Terkini