Timnas Indonesia akhirnya berhak maju ke semifinal setelah menaklukkan Myanmar 1-0. Alfin Tuasalamony menjadi pahlawan kemenangan Indonesia berkat golnya ke gawang Myanmar pada menit ke-36 lewat tendangan penalti.
Kekalahan yang dialami Myanmr tentu saja sangat mengecewakan sebagian besar penonton yang memadati Stadion YTC, Yangon, Senin (16/12/2013) malam. Pasalnya, hasil imbang saja sudah cukup untuk menyisihkan Indonesia di ajang SEA Games 2013 ini.
Laga Indonesia kontra Myanmar di laga terakhir penyisihan grup berjalan alot. Indonesia yang membutuhkan kemenangan agar bisa lolos ke semifinal langsung menggebrak pertahanan lawan. Hingga menit ke-30 Indonesia mampu menguasai permainan. Pemain andalan Indonesia, Bayu Gatra mendapat dua kesempatan mencetak gol. Namun, tendangannya masih jauh dari sasaran.
Myanmar yang cukup kerepotan menahan gempuran Indonesia, hanya bisa melakukan tekanan melalui serangan balik. Kesempatan tuan rumah mencetak gol didapat Nay Tin Lun. Namun, sundulannya masih melambanug di atas gawang Indonesia.
Upaya Indonesia mengejar kemenangan akhirnya berhasil. Lewat serangan cepat Alfin yang berhasil menerobos lini belakang Myanmar terpaksa diganjal kiper Myanmar. Penalti yang diberikan wasit berhasil diselesaikan dengan baik oleh Alfin.
Di babak kedua, Myanmar berusaha keras mengejar ketinggalan. Sepuluh menit pertama mereka terus mengurung pertahanan Indonesia yang dikawal Syaifuddin, Manahati, dan Diego. Kehadiran Kyaw Ko Ko juga mampu menambah daya dobrak Myanmar, hanya saja sang penyerang belum mendapat banyak kesempatan langsung.
Indonesia juga sebenarnya mendapat peluang untuk menambah gol. Eksekusi tendangan bebas mendatar Dedi Kusnandar masih bisa dihalau lini belakang Myanmar. Kemudian, tembakan Yandi masih melebar di sisi gawang Myanmar, yang dijaga Pyae Phyo Aung.
Pertengahan babak kedua, para pemain Myanmar tak kenal lelah terus berupaya membongkar lini belakang Indonesia. Menit 80 Kaung Si Thu hampir saja menyamakan kedudukan andai sepakannya tidak tipis menyamping di kanan gawang Andritan.
Â
Indonesia perlahan bisa keluar menyerang, setelah pada menit 88 pemain Myanmar, Ye Lin Aung, diberi kartu merah. Tambahan waktu lima menit di penghujung babak kedua ini, membuat laga makin menegangkan.
Suasana di stadion sempat ricuh setelah salah seorang pendukung Myanmar menerobos masuk ke dalam lapangan. Beberapa penonton juga sempat melempar benda keras ke dalam lapangan. Akhirnya, Indonesia berhasil mempertahankan kemenangan dan memastikan maju ke semifinal.
Susunan Pemain:
Indonesia: Andritany; Alfin, Syaifuddin, Manahati, Diego; Rizky Pellu, Dedi Kusnandar; Bayu Gatra, Fandi Eko, Ramdani Lestaluhu; Yandi Sofyan
Myanmar: Phyo Aung; Aung Zaw, Si Thu Aung, Zaw Min Tun, Yan Aung Win; Nay Tin Lun, Zayar Win, David Htan; Kyaw Min Oo, Kaung Si Thu, Lin Aung
Kekalahan yang dialami Myanmr tentu saja sangat mengecewakan sebagian besar penonton yang memadati Stadion YTC, Yangon, Senin (16/12/2013) malam. Pasalnya, hasil imbang saja sudah cukup untuk menyisihkan Indonesia di ajang SEA Games 2013 ini.
Laga Indonesia kontra Myanmar di laga terakhir penyisihan grup berjalan alot. Indonesia yang membutuhkan kemenangan agar bisa lolos ke semifinal langsung menggebrak pertahanan lawan. Hingga menit ke-30 Indonesia mampu menguasai permainan. Pemain andalan Indonesia, Bayu Gatra mendapat dua kesempatan mencetak gol. Namun, tendangannya masih jauh dari sasaran.
Myanmar yang cukup kerepotan menahan gempuran Indonesia, hanya bisa melakukan tekanan melalui serangan balik. Kesempatan tuan rumah mencetak gol didapat Nay Tin Lun. Namun, sundulannya masih melambanug di atas gawang Indonesia.
Upaya Indonesia mengejar kemenangan akhirnya berhasil. Lewat serangan cepat Alfin yang berhasil menerobos lini belakang Myanmar terpaksa diganjal kiper Myanmar. Penalti yang diberikan wasit berhasil diselesaikan dengan baik oleh Alfin.
Di babak kedua, Myanmar berusaha keras mengejar ketinggalan. Sepuluh menit pertama mereka terus mengurung pertahanan Indonesia yang dikawal Syaifuddin, Manahati, dan Diego. Kehadiran Kyaw Ko Ko juga mampu menambah daya dobrak Myanmar, hanya saja sang penyerang belum mendapat banyak kesempatan langsung.
Indonesia juga sebenarnya mendapat peluang untuk menambah gol. Eksekusi tendangan bebas mendatar Dedi Kusnandar masih bisa dihalau lini belakang Myanmar. Kemudian, tembakan Yandi masih melebar di sisi gawang Myanmar, yang dijaga Pyae Phyo Aung.
Pertengahan babak kedua, para pemain Myanmar tak kenal lelah terus berupaya membongkar lini belakang Indonesia. Menit 80 Kaung Si Thu hampir saja menyamakan kedudukan andai sepakannya tidak tipis menyamping di kanan gawang Andritan.
Â
Indonesia perlahan bisa keluar menyerang, setelah pada menit 88 pemain Myanmar, Ye Lin Aung, diberi kartu merah. Tambahan waktu lima menit di penghujung babak kedua ini, membuat laga makin menegangkan.
Suasana di stadion sempat ricuh setelah salah seorang pendukung Myanmar menerobos masuk ke dalam lapangan. Beberapa penonton juga sempat melempar benda keras ke dalam lapangan. Akhirnya, Indonesia berhasil mempertahankan kemenangan dan memastikan maju ke semifinal.
Susunan Pemain:
Indonesia: Andritany; Alfin, Syaifuddin, Manahati, Diego; Rizky Pellu, Dedi Kusnandar; Bayu Gatra, Fandi Eko, Ramdani Lestaluhu; Yandi Sofyan
Myanmar: Phyo Aung; Aung Zaw, Si Thu Aung, Zaw Min Tun, Yan Aung Win; Nay Tin Lun, Zayar Win, David Htan; Kyaw Min Oo, Kaung Si Thu, Lin Aung