Sukses

Peraih Medali SEA Games Bakal Diguyur Bonus

Bonus tersebut akan diambil dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2014.

Kabar gembira menyambangi para atlet Indonesia yang berprestasi di SEA Games 2013 Myanmar. Mereka yang meraih medali bakal diguyur bonus yang totalnya mencapai Rp 50 miliar. Setidaknya itu yang dijanjikan Menteri Pemuda dan Olahraga, Roy Suryo di Jakarta, Senin, (23/12/2013).

Menerut Menpora, bonus tersebut akan diambil dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2014. Oleh karenanya dana tersebut akan cair pada Januari mendatang.

"Bulan Januari proses bonus akan mulai berjalan. Kemarin pencairan anggaran terlambat sampai bulan April. Akan tetapi kini sudah ada jaminan anggaran sudah bisa cair pada Januari. Anggaran tidak bisa ditunda," jelas Menpora.

Bagi yang meraih medali Emas maka akan akan mendapat bonus sebesar Rp 200 juta, perak Rp 100 juta sedangkan perunggu Rp 30 juta. Selain itu, Menpora juga berjanji memberikan nominal lebih kepada pelatih atlet yang berprestasi

"Pada SEA Games sebelumnya (2011) ada perbedaan nominal yang sangat jauh antara atlet dan pelatih peraih emas. Tapi pada SEA Games sekarang saya tidak ingin itu terulang lagi," ujar Menpora.

Seperti diketahui, di SEA Games tahun ini  Indonesia finis di peringkat ke-4 daftar perolehan medali dengan mengoleksi 65 emas, 84 perak dan 111 perunggu. (lul)
Video Terkini