Manchester City berhasil mengambil alih posisi puncak klasemen sementara Liga Premier Inggis dari Arsenal setelah meraih kemenangan penting atas Newcastle United. Bertandang ke Stadion James Park, City berhasil menang dua gol tanpa balas.
Sementara itu, Liverpool berhasil menang besar saat melawat ke kandang Stoke City dengan skor 5-3. Penyerang The Reds, Luis Suarez menjadi bintang dalam laga itu setelah mencetak dua gol dan satu assist. Kemenangan itu membuat The Kop kembali ke empat besar menggeser posisi Everton.
Baca Juga
Beralih ke Liga Italia, Napoli, Juventus, dan AS Roma berhasil mengungguli lawan-lawannya. Juve berhasil mempertahankan posisi puncak setelah menaklukkan Cagliari dengan skor 4-1.
Roma berhasil mencukur Genoa empat gol tanpa balas di Stadion Olimpico. Sementara Napoli sukses mencuri kemenangan besar atas Verona dengan skor 3-0.
Advertisement
Dari Liga Spanyol, Real Madrid berhasil meraih kemenangan tipis saat bertandang ke markas Espanyol. Madrid hanya bisa menang 1-0. Dengan tambahan tiga poin ini, Madrid mampu menipiskan jarak dengan Barcelona dan Atletico Madrid. Saat ini Los Blancos memiliki raihan 47 poin, tertinggal tiga angka dari Barca dan Atletico. (Vin)
Berikut hasil pertandingan dari beberapa liga yang ada di Eropa, Minggu (12/1/2014):
Liga Spanyol:
Getafe 0-1 Rayo Vallecano (Bueno 29')
Real Betis 1-2 Osasuna (Molina 80' - R.Torres 2', Figueras 57'-bd)
Espanyol 0-1 Real Madrid (Pepe 55')
Liga Inggris:
Stoke City 3-5 Liverpool (Crouch 39', Adam 44', Walters 85 - Shawcross 5'-bd, Suarez 32', 71', Gerrard 50'-pen, Sturridge 87')
Newcastle 0-2 Man.City (Dzeko 8'; Negredo 90+5')
Liga Prancis:
Nantes 1-0 Lorient (Ismael Bangoura 89')
Evian 1-2 Marseille (Sougou 15' - Cheyrou 22', Gignac 39')
Liga Italia:
Torino 0-0 Fiorentina
Verona 0-3 Napoli (Mertens 27'; Insigne 73'; Dzemaili 76')
Atlanta 2-1 Catania (Denis (PG) 67', Moralez 86'- Leto 89')
Cagliari 1-4 Juventus (Pinilla 21'- Llorente 31, 76, Marchisio 73, Lichtsteiner 80')
Roma 4-0 Genoa (Florenzi 25', Totti 30', Maicon 43', Benatia 52')
Sassuolo 4-3 Milan (Berardi 15', 27', 41', 48' - Robinho 8'; Balotelli 12'; Montolivo 86')