Sukses

Bek Milan Sedih Ditinggalkan Allegri

Sang pemain sangat menyayangkan pemecatan Massimiliano Allegri dari jabatannya sebagai pelatih tim.

Keputusan AC Milan memecat Massimiliano Allegri dari jabatannya sebagai pelatih tim membuat Urby Emanuelson terkejut. Meski Allegri tak mampu memperbaiki prestasi Milan, Emanuelson tetap menyayangkan kepergian pelatih berusia 46 tahun tersebut.

"Saya merasa kasihan pada Allegri karena kekalahan dari Sassuolo bukanlah kesalahannya," ungkap Emanuelson pada De Telegraf.

Allegri resmi dipecat beberapa jam setelah Milan ditaklukkan Sassuolo di ajang Serie A. Sempat unggul 2-0, I Rossoneri akhirnya harus takluk dengan skor 3-4.

Tak perlu waktu lama bagi Milan untuk mencari pengganti Allegri. Sebab sehari setelah pemecatan Allegri, Milan sudah mengumumkan bahwa mereka akan dilatih oleh mantan pemainnya sendiri, Clarence Seedorf.

"Ini adalah waktu yang menyakitkan untuk mengucapkan selamat tinggal kepada Allegri. Dia membawa saya pada 2011 lalu. Tapi, di sisi lain saya selalu memiliki rasa hormat untuk Seedorf. Saya senang Seedorf bertindak sebagai pelatih kami. Namun pemecatan pelatih lain selalu membuat saya bersedih," ucap pemain kebangsaan Belanda tersebut.

Emanuelson direkrut Allegri pada Januari 2011 lalu. Saat itu, ia didatangkan dari Ajax Amsterdam dengan harga 1,7 juta euro atau setara Rp 27 miliar. (Van)

Baca Juga:
Penyerang Korsel Tak Tergiur Pindah ke Bayern
Benitez: Napoli Pasti Beli Pemain Baru
MU Siap Lepas Nani ke Sporting demi `The Next CR7`
Terry Kesenangan Dapat Jersey Arsenal
Seedorf Saksikan Kemenangan Milan di Coppa Italia

EnamPlus