Persib Bandung yang akan menggelar laga uji coba melawan Raj Pracha, Selasa (28/1/2o14) dipastikan tak bakal diperkuat tiga pemain andalannya. Firman Utina, Ferdinand Sinaga, dan Muhammad Ridwan akan absen karena tidak berada dalam kondisi fit.
"Ferdinand sakit, cedera Ridwan belum sembuh total sejak laga terakhir di IIC. Firman juga cedera hamstring," ucap pelatih Djadjang Nurdjaman yang dilansir di situs resmi klub.
Oleh Djajang, ketiganya akan dipersiapkan agar bisa fit saat memulai kompetisi Indonesia Super League musim 2014. Di laga perdana 2 Februari mendatang, Persib akan langsung dipertemukan dengan salah satu tim unggulan, Sriwijaya FC.
Meski akan ditinggal tiga pemainnya, Djajang cukup optimistis di laga uji coba kali ini. Ia yakin Persib bisa menang walaupun minim pengetahuan soal kekuatan tim lawan.
"Kita tidak tahu soal kekuatan mereka. Namun saya mengenal pelatihnya saja. Walaupun ini hanya uji coba tapi kita tetap ingin menang," tegasnya.
Di laga nanti, tim Maung Bandung sudah bisa memainkan Muhammad Taufiq. Gelandang yang baru direkrut dari Persebaya 1927 itu baru saja pulih pasca terserang penyakit demam tinggi beberapa hari lalu.
"Alhamdulillah sudah siap bertanding lagi. Kondisi saya sudah baik seperti biasa. Jika dapat kepercayaan tentu akan bermain sebaik mungkin," ucapnya penuh percaya diri. (Van)
Baca Juga:
PSSI Tak Ingin Pemain Timnas U-19 Bernasib Seperti Seniornya
LIGA Putuskan Kuota Pemain Asing untuk Divisi Utama
Indra Sjafri Bicarakan Kehadiran Gavin di Markas Timnas U-19
Alasan Gavin Tidak Bergabung dengan Timnas U-19
Jadwal Pertandingan dan Siaran Langsung Nanti Malam
"Ferdinand sakit, cedera Ridwan belum sembuh total sejak laga terakhir di IIC. Firman juga cedera hamstring," ucap pelatih Djadjang Nurdjaman yang dilansir di situs resmi klub.
Oleh Djajang, ketiganya akan dipersiapkan agar bisa fit saat memulai kompetisi Indonesia Super League musim 2014. Di laga perdana 2 Februari mendatang, Persib akan langsung dipertemukan dengan salah satu tim unggulan, Sriwijaya FC.
Meski akan ditinggal tiga pemainnya, Djajang cukup optimistis di laga uji coba kali ini. Ia yakin Persib bisa menang walaupun minim pengetahuan soal kekuatan tim lawan.
"Kita tidak tahu soal kekuatan mereka. Namun saya mengenal pelatihnya saja. Walaupun ini hanya uji coba tapi kita tetap ingin menang," tegasnya.
Di laga nanti, tim Maung Bandung sudah bisa memainkan Muhammad Taufiq. Gelandang yang baru direkrut dari Persebaya 1927 itu baru saja pulih pasca terserang penyakit demam tinggi beberapa hari lalu.
"Alhamdulillah sudah siap bertanding lagi. Kondisi saya sudah baik seperti biasa. Jika dapat kepercayaan tentu akan bermain sebaik mungkin," ucapnya penuh percaya diri. (Van)
Baca Juga:
PSSI Tak Ingin Pemain Timnas U-19 Bernasib Seperti Seniornya
LIGA Putuskan Kuota Pemain Asing untuk Divisi Utama
Indra Sjafri Bicarakan Kehadiran Gavin di Markas Timnas U-19
Alasan Gavin Tidak Bergabung dengan Timnas U-19
Jadwal Pertandingan dan Siaran Langsung Nanti Malam