Sukses

PSM Makassar Seleksi 2 Pemain Asing

Kedua pemain asing tersebut akan bersaing memperebutkan tempat sebagai pemain asing terakhir di PSM.

PSM Makassar kembali mendatangkan pemain asing untuk diseleksi. Pemain asal Mali bernama Franck Edouard Bezi, berposisi stopper tersebut dijadwalkan tiba di Surabaya pada Jumat (14/2) kemarin. Namun, karena bandara Juanda Surabaya ditutup pasca meletusnya Gunung Kelud, Franck terpaksa harus menunggu untuk dapat bergabung bersama skuad Juku Eja.

"Selain Boman pemain asing asal Pantai Gading yang sudah bergabung di tim, akan datang lagi satu pemain asing asal Mali. Belum bisa dipastikan kapan bisa bergabung dengan tim. Karena sebenarnya pemain yang bersangkutan telah siap datang bahkan sudah berada di Bandara Soekarno Hatta. Namun bandara Juanda Surabaya tertutup sehingga penerbangannya di cancel," kata Media Officer PSM, Andi Widya Syadzwina seperti dilansir situs resmi PT Liga.

Franck Edouard Bezi sebenarnya tidak asing lagi di sepakbola Indonesia. Pemain tersebut pernah bermain di Persiba Balikpapan. "Franck pernah bermain untuk Persiba Balikpapan. Sama seperti Boman, statusnya masih seleksi," tambah Wina.

Dengan demikian, kedua pemain asing tersebut akan bersaing memperebutkan tempat sebagai pemain asing terakhir di PSM. Kemampuan keduanya akan diuji hingga pelatih dapat memutuskan apakah akan memilih salah satu atau tidak keduanya.

Sebelumnya tim berjuluk Juku Eja ini sudah kedatangan pemain asing, Boman Irie Aime, asal Pantai Gading. Boman telah tiba Kamis (13/2), di hotel tempat tim PSM menetap selama di Surabaya. Wakil Manajer PSM, Abriadi Muhara, membenarkan hal tersebut.

"Kemampuannya akan dilihat saat latihan dengan tim" ucap Abriadi, Wakil Manajer Tim PSM Makassar.

Abriadi juga menjelaskan, bahwa kehadiran Boman sebagai pemain seleksi tentu saja belum bisa dimainkan di kompetisi resmi ISL 2014. Karena untuk bermain di pertandingan, tentu saja pemain harus sudah disahkan oleh PT. Liga Indonesia. (Jnp)


Baca Juga:
Bintang Persib Jadi Korban Letusan Gunung Kelud
Sssst...RVP diam-diam Ingin Kembali ke Arsenal
PSIS Dinilai Sudah Beri Pelajaran Timnas U-19
Nih! Penilaian Pelatih Persib Soal Bomber Australia
Tampil Bugil di Video Klip, Shakira Minta Izin Pique