Sukses

Arjen Robben Ludahi Sagna?

Sayap Muenchen, Arjen Robben diduga meludahi bek Arsenal, Bacary Sagna, dalam laga yang digelar di Emiratesd Stadium.

Kontroversi merebak usai laga Arsenal lawan Bayern Muenchen, Rabu (19/2/2014).  Sayap Muenchen, Arjen Robben diduga meludahi bek Arsenal, Bacary Sagna, dalam laga yang digelar di Emiratesd Stadium.

Seperti yang diberitakan Daily Mail, di jejaring sosial Twitter beredar foto dan video saat Robben meludahi rambut Sagna. Parahnya Robben seperti meludahi bek asal Prancis yang sedang terkapar di lapangan.

Hanya dalam foto atau video tersebut tidak terlihat dengan jelas apakah Robben sengaja meludahi Sagna atau tidak. Apalagi selama ini Robben tidak punya reputasi buruk di lapangan.

Beragam komentar pun muncul di Twitter yang menilai tindakan Robben ini. Ada yang mengecam, namun tak sedikit pula yang membela sayap timnas Belanda tersebut.

"Saya sangat menghormati Robben sebelum laga ini. Tapi rasa hormat saya hilang setelah melihatnya meludahi Sagna. Menjijikkan dan pantas dihukum," tulis akun @bradderz2212.

"Baru saja melihat video Robben dan Sagna. Kehilangan rasa hormat untuk orang itu," kicau akun lain @NealShah66.

"Orang bilang Robben meludahi Sagna tapi sebenarnya tidak. Dia meludah jauh dari kepalanya #bodoh," tulis akun @Lukeelder13.

Baca Juga:
[Full Time] Tekuk Arsenal, Bayern Buka Jalan ke Perempatfinal
Wenger Pertanyakan Gaya Penalti Ozil
Neuer Ungkap Rahasia Blok Tendangan Penalti Ozil
[VIDEO] Drama Kemenangan Muenchen Atas Arsenal di EmiratesMantan Kekasih Neymar `Kencan` dengan Ronaldo
Video Terkini