Sukses

[Cek Fakta] Foto Pose Dua Jari Santriwati Bercadar Tak Terkait Pilpres 2019

Beredar foto santriwati bercadar yang berpose dua jari. Benarkah mereka mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden tertentu?

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah foto beberapa wanita bercadar dengan berpose dua jari menjadi perbincangan di media sosial.

Para wanita bercadar itu disebut-sebut santriwati Pondok Pesantren Al-Fattah, Temboro, Magetan, Jawa Timur. Dalam foto itu, mereka tampak mengangkat tangan sambil mengacungkan jari tengah dan telunjuknya. Mereka disebut-sebut mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden tertentu.

Kabar ini diunggah oleh akun facebook Waraz Pamungkaz pada 20 Januari 2019 lalu. Dalam unggahannya, Waraz Pamungkaz juga menambahkan sebuah narasi.

"Heboh !!! Parah !!! Gawat !!!Santriwati dari ponpes Al-Fattah, desa Temboro, kec. Karas, Magetan, Jatim ..Semua dukung Prabowo - Sandi.Karena Prabowo - Sandi ga pernah punya rencana untuk menutup pesantren dan menghilangkan pelajaran agama dari sekolah.Allahu akbar !!!!," tulis Waraz Pamungkaz.

Konten yang diunggah Waraz Pamungkaz telah 2.244 kali dibagikan dan mendapat 210 komentar warganet. 

 

2 dari 3 halaman

Penelusuran Fakta

Dari hasil penelusuran, foto santriwati bercadar yang tengah berpose dua jari itu tidak terkait dengan kontestasi Pilpres 2019.

Hal ini sebagaimana yang diunggah situs turnbackhoax.id dalam sebuah artikel berjudul [SALAH] “Santriwati ponpes Al-Fattah Temboro dukung Prabowo – Sandi”.

Tidak ada hubungannya dengan dukungan ke salah satu Capres, foto diunggah di 26 Mei 2018 sementara hasil undian nomor urut diumumkan di 21 September 2018. Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI.

Foto tersebut berasal dari akun instagram @salaamah___ yang diunggah pada 26 Mei 2018. Narasi yang dimuat dalam foto itu tidak berkaitan dengan dukungan ke salah satu pasangan calon presiden.

"Perpulangan Santriwati temboro, semoga selamat sampai tujuan dan diberikan kelancaran dan kesenangan dalam perjalanan Aamiin, @tanzilafarihah salah satu diantara ribuan santriwati Alfatah Temboro. Keluarga menantimu ciprut 😘😘😘😘😘 #perpulangansantriwatitemboro #Santriwatitemboro #Santriwatitemboro #santritemboro #alfatahtemboro," tulis @salaamah___.

 

3 dari 3 halaman

Kesimpulan

Kabar tentang santriwati yang mendukung pasangan capres cawapres tertentu ternyata salah. Foto tidak berhubungan dengan dukungan politik, karena foto yang viral tersebut diunggah sebelum hasil undian nomor urut diumumkan.

Narasi yang disampaikan dalam foto tersebut juga tidak sesuai dengan fakta yang sebenarnya. 

Liputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama 49 media massa lainnya di seluruh dunia.

Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi hoax yang tersebar di masyarakat.

Jika anda memiliki informasi seputar hoax yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Video Terkini