Liputan6.com, Jakarta - Kabar tentang daun berpaku jadi penyebab kecelakaan beredar di media sosial. Kabar tersebut viral melalui sebuah gambar di Facebook.
Dalam gambar tersebut tampak sebuah daun yang sudah diisi paku, kemudian disandingkan dengan foto sebuah mobil yang terlibat kecelakaan di sebuah jalan.
Baca Juga
Kabar ini diunggah oleh akun Facebook Mochammad Slamet pada 22 Juni 2017. Dalam konten yang diunggahnya, akun ini menambahkan sebuah narasi.
Advertisement
"Sahabat yang mudik menggunakan Mobil n motor hati2 dangan daun, pelepah pisang yg tersebar di jalan," tulis akun Mochammad Slamet.
Konten yang diunggah Mochammad Slamet telah 172 ribu kali dibagikan dan mendapat 28 komentar warganet.
Penelusuran Fakta
Dari penelusuran, kabar tentang daun berpaku jadi penyebab kecelakaan ternyata tidak benar.
Fakta ini sebagaimana dikutip dari akun Facebook Polis Daerah Hulu Selangor. Akun tersebut merupakan akun resmi Kepolisian Selangor, Malaysia. Akun ini meluruskan soal kabar soal daun berpaku yang menyebabkan kecelakaan.
"Hulu Selangor, 15/05/2016 - Ketua Polis Daerah Hulu Selangor menafikan bahawa punca kejadian kemalangan (rujuk gambar) bukanlah di sebabkan kenderaan mangsa terkena paku. Pihak Polis Hulu Selangor percaya pihak media menyalahgunakan gambar tersebut," tulis akun Polis Daerah Hulu Selangor.
Selain itu, gambar mobil yang terlibat kecelakaan adalah foto lama. Peristiwa kecelakaan tersebut bukan terjadi di Indonesia, melainkan di Malaysia pada 2016 silam.
Fakta ini dikutip dari situs projekmm.com dengan judul artikel "Nahas lebuh raya akibat 'paku diciduk daun' foto lama".
JOHOR BARU, 27 Dis — Foto kemalangan dua buah kenderaan, didakwa akibat paku di atas jalan di lebuh raya Senai-Desaru yang menjadi viral, itu imej lama.
Foto paku yang dicucuk di daun dan kemudian ditabur di atas jalan asalnya didakwa berlaku di Hulu Selangor tetapi polis pada Mei lalu menafikannya.
“Berkaitan isu viral yang dihebahkan di media sosial iaitu kemalangan yang berlaku di lebuh raya E22 disebabkan daun diletakkan paku adalah tidak benar sama sekali,” kata syariukat pemegang konsesinya di Facebook.
Ketua polis daerah Seri Alam Supt. Jokhiri Abdul Aziz juga mengesahkan tidak menerima laporan mengenai insiden berkenaan, lapor Sinar Harian.
Advertisement
Kesimpulan
Kabar tentang daun berpaku jadi penyebab kecelakaan di jalan tol adalah kabar bohong alias hoaks.
Foto kecelakaan di Malaysia sengaja dikaitkan dengan kabar tersebut. Narasi yang dibangun juga tidak sesuai dengan fakta sebenarnya.
Tentang Cek Fakta Liputan6.com
Liputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama 49 media massa lainnya di seluruh dunia.
Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi hoax yang tersebar di masyarakat.
Jika anda memiliki informasi seputar hoax yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.
Advertisement