Sukses

6 Fakta Terong yang Mengesankan: Cocok untuk Jaga Kesehatan Jantung

Dengan warnanya yang ungu serta teksturnya yang lunak, tentu saja terong juga memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh.

Liputan6.com, Jakarta - Untuk para vegetarian, terong merupakan pilihan yang sangat cocok untuk menggantikan daging. Terlebih, tekstur terong memiliki kemiripan dengan daging.

Bahkan, cara memasak terong pun hampir seperti daging, bisa dibuat semur atau balado. Terong juga kaya akan vitamin B1, B6, K, niacin, folat, potasium, mangan, tembaga, dan serat.

Terong umumnya ditemukan di Asia, termasuk Indonesia. Bentuk terong sangat beragam, ada yang bulat, lonjong pendek hingga lonjong panjang, dengan warna ungu atau hijau.

Dengan warnanya yang ungu serta teksturnya yang lunak, tentu saja terong juga memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh. Banyak orang menyepelekan atau mungkin belum mengetahui jika terong juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh kita.

Berikut ini, Tim Cek Fakta Liputan6.com telah merangkum manfaat terong untuk kesehatan manusia.

 

2 dari 8 halaman

1. Obati Diabetes

Manfaat terong bagi kesehatan tubuh yang pertama adalah bantu mengobati masalah diabetes. Terong memiliki antioksidan, seperti vitamin A dan C yang dapat membantu melindungi sel Anda dari kerusakan.

Terong juga memiliki bahan kimia tumbuhan alami tinggi yang disebut polifenol untuk membantu pekerjaan sel menjadi lebih baik dalam memproses gula.

Sejak dulu, terong selalu diandalkan untuk mengatasi dan mengontrol diabetes berkat kadar rendah karbohidrat larut dan kadar serat yang tinggi. Banyak penelitian modern yang mendukung fakta tersebut.

 

3 dari 8 halaman

2. Menurunkan Kadar Kolestrol dalam Darah

Manfaat terong yang kedua bagi kesehatan tubuh adalah membantu menurunkan kadar kolestrol dalam darah. Serat yang terkandung dalam terong bisa sangat membantu bagi kadar kolestrol.

Penelitian yang dilakukan pada 2014 menunjukkan kalau asam klorogenat, antioksidan utama dalam terong, bisa menurunkan kadar kolestrol jahat serta meminimalisir penyakit hati berlemak.

 

4 dari 8 halaman

3. Menjaga Jantung Tetap Sehat

Memakan terong, menurut beberapa penelitian bisa menjaga jantung tetap sehat. Serat, kalium, vitamin C, vitamin B6, dan antioksidan yang terkandung dalam terong dapat mendukung kesehatan jantung.

Terong dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat yang beresiko membahayakan organ jantung tersebut. Terong dapat menurunkan kolesterol yang tinggi pada tubuh dan menstabilkan tingkat tekanan darah yang secara langsung akan berpengaruh pada penurunan resiko penyakit jantung.

 

5 dari 8 halaman

4. Melawan Kanker

Beberapa kandungan dalam terung juga bisa membantu melawan sel kanker, misalnya kandungan solasodine rhamnosyl glycosides (SRGs). Penelitian pada hewan menunjukkan bahwa kandungan SRGs itu membasmi sel kanker dan membantu mengurangi jenis sel yang sama muncul kembali.

Kandungan polifenol dan anthocyanin dianggap bisa mencegah kerusakan sel akibat radikal bebas. Sehingga bisa mencegah pertumbuhan tumor dan penyebaran sel kanker.

Anthocyanin bisa membantu mencegah pembuluh darah baru terbentuk di tumor, mengurangi peradangan, dan menghalangi enzim yang bisa menyebabkan penyebaran sel kanker.

 

6 dari 8 halaman

5. Menjaga Kesehatan Otak

Terong mempunyai manfaat dan khasiat alami untuk menjaga otak kanan dan otak kiri. Rahasianya ada pada nutrisi phyto pada terong merupakan salah satu nutrisi yang sangat di butuhkan oleh organ otak.

Jadi, bagi Anda yang bingung untuk memilih jenis makanan yang mampu menutrisi otak, maka terong adalah solusinya. Terong dapat menyalurkan pesan dari satu otak ke otak yang lainnya. Hal inilah yang dapat membuat otak anda menjadi sehat dan semakin cerdas.

 

7 dari 8 halaman

6. Kestabilan Berat Badan

Manfaat terong bagi kesehatan tubuh yang terakhir adalah dapat membantu memanajemen berat badan. Serat pada terong dapat membantu seseorang untuk mengatur berat badannya dengan mengikuti diet tinggi serat karena serat dapat membantu seseorang merasa kenyang lebih lama.

Terong mengandung serat dan kalori yang rendah. Kedua nutrisi tersebut dapat berkontribusi untuk diet sehat rendah kalori. Jika ingin dijadikan sebagai menu diet, sebaiknya Anda memilih untuk memanggangnya.

8 dari 8 halaman

Tentang Cek Fakta

Liputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama puluhan media massa lainnya di seluruh dunia. 

Cek Fakta Liputan6.com juga adalah mitra Facebook untuk memberantas hoaks, fake news, atau disinformasi yang beredar di platform media sosial itu. 

Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi yang tersebar di masyarakat.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Video Terkini