Liputan6.com, Jakarta - Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim stok BBM langka akibat kebakaran tangki terminal minyak Balongan. Informasi tersebut diunggah salah satu akun Facebook, pada 8 September 2022.
Klaim stok BBM langka akibat kebakaran tangki terminal minyak Balongan berupa tautan artikel CNN, pada "Tangki BBM Balongan Terbakar, Diduga Disambar Petir" yang dimuat situs cnnindonesia.com, pada 8 September 2022.
Baca Juga
Unggahan tersersebut diberi keterangan sebagai berikut.
Advertisement
"Bisa jadikan alasan kenaikan BBM karena Stok langka!
mantap lanjutkan"
Benarkah klaim stok BBM langka akibat kebakaran tangki terminal minyak Balongan? Simak penelusuran Cek Fakta Liputan6.com.Â
Penelusuran Fakta
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri klaim stok BBM langka akibat kebakaran tangki terminal minyak Balongan, dalam artikel berjudul "Terminal BBM Balongan Kebakaran, Pertamina Jamin Pasokan Minyak Aman" yang dimuat liputan6.com, pada 8 September 2022, PT Pertamina memastikan pasokan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang berada di Integrated Terminal Balongan, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, berjalan normal, setelah terjadi kebakaran di salah satu tangki.
"Kondisi aman terkendali dan operasional penyaluran BBM di Integrated Terminal Balongan berjalan normal," kata Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat Eko Kristiawan dikutip dari Antara, Kamis (8/9/2022).
Menurutnya, pada Kamis (8/9) pagi semua pasokan BBM yang berasal dari Integrated Terminal Balongan, berjalan seperti biasanya, dan tidak ada gangguan setelah terjadi kebakaran di salah satu tangki.
Ia menjelaskan dengan normalnya pasokan BBM dari Integrated Terminal Balongan, maka masyarakat tidak perlu khawatir akan kekurangan BBM.
"Kami memastikan pasokan BBM kepada masyarakat dalam kondisi aman dan tidak mengalami gangguan," ujar Eko.
Advertisement
Kesimpulan
Hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com klaim stok BBM langka akibat kebakaran tangki terminal minyak Balongan tidak benar.
Pertamina memastikan pasokan Bahan Bakar Minyak (BBM) yang berada di Integrated Terminal Balongan, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, berjalan normal, setelah terjadi kebakaran di salah satu tangki.
Â
Tentang Cek Fakta Liputan6.com
Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.
Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi patner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.
Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.
Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.
Â
Advertisement