Liputan6.com, Jakarta - Meta terus berkomitmen untuk melawan hoaks di negara-negara yang akan mengadakan pemilu tahun depan. Meta menyebut komitmen ini diperlukan agar para pengguna platform media sosial mereka merasa aman.
Baca Juga
Advertisement
Hal ini disampaikan oleh Kepala Kebijakan Publik Meta untuk wilayah Afrika Barat, Adaora Ikenze. Ikenze menyatakan untuk mewujudkan komitmen itu Meta telah bekerja sama dengan pihak penyelenggara pemilu dan partner lokal di Nigeria.
"Kami punya tanggungjawab penting untuk memastikan masyarakat aman saat pemilu. Itu sebabnya berkaca pada pengalaman pemilu sebelumnya kami telah berinvestasi pada orang maupun teknologi untuk mengurangi hoaks, menghapus konten berbahaya dan melawan intervensi pada pemilih dan mendorong keterlibatan sipil pada pemilu," ujar Ikenze dilansir Thisdaylive.
"Memahami isu lokal sangat penting jadi kami punya tim yang berasal dari Nigeria menghadapi pemilu nanti. Selain itu kami juga menyiapkan tim ahli dari seluruh dunia untuk fokus pada pemilu Nigeria ini," kata Ikenze menambahkan.
Ikenze juga menjelaskan Meta telah menerapkan kebijakan yang sama di seluruh dunia sejak 2016.
"Kami punya 40 ribu orang yang bekerja untuk keamanan dan keselamatan pengguna. Kami juga punya 15 ribu konten reviewer yang tersebar di seluruh dunia untuk menjaga keamanan pengguna."
Tentang Cek Fakta Liputan6.com
Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.
Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi partner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.
Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.
Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.
Advertisement