Liputan6.com, Jakarta - Hutan merupakan tempat menjaga keseimbangan lingkungan tetap baik dan menyimpan keanekaragaman hayati. Namun kerap terusik oleh hoaks.
Cek Fakta Liputan6.com pun telah mendapati sejumlah hoaks terkait dengan perusakan hutan, mulai dari digusur hingga dibakar.
Baca Juga
Berikut kumpulan hoaks seputar hutan.
Advertisement
Video Penggusuran Hutan di Brebes
Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim video penggusuran hutan di Brebes, informasi tersebut diunggah salah satu akun Facebook, pada 29 September 2023.
Klaim video penggusuran hutan di Brebes menampilkan sejumlah orang yang beredar di tengah lahan terbuka yang berada di antara bukit colkat dengan tanaman yang jarang, selain itu juga terlihat tanaman perkebunan dan sejumlah karung beserta bangunan.
Dalam video tersebut sejumlah orang berteriak sambil mengacungkan tangan dan sebagian ada yang beralari.
Dalam video tersebut terdapat tulisan sebagai berikut.
"SEKARANG BREBES
SELAMATKAN HUTAN KAMI
#BREBES
NANTI WILAYAH MANA LAGI YANG AKAN MENYUSUL"
Vidoe tersebut diberi keterangan sebagai berikut.
"👆🏼👆🏼Mantab.., Brebes juga di gusur.. mau lihat Brebes sampe Tegal habis ... enak kan jadi pecinta Rezim...?! sama sama orang Jawa kan...?! basis mereka tergerus, PeDe1P tadinya Partai tercinta mereka ... 😱 🫣 😠"
Benarkah klaim video penggusuran hutan di Brebes? Simak hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com dalam halaman berikut ini.....
Video Helikopter Memulai Kebakaran Hutan di Kanada
Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim video helikopter sedang memulai kebakaran hutan di Kanada. Informasi tersebut diunggah salah satu akun Facebook, pada 9 Juni 2023.
Unggahan klaim video helikopter sedang memulai kebakaran hutan di Kanada menampilkan sebuah helikopter sedang terbang sambil menjatuhkan api pada pepohonan yang ada di bawahnya.
Dalam video tersebut terdapat tulisan sebagai berikut.
"Helicopter starting a fire in Canada!
Wht are they burning down Canada?"
Dalam video tersebut terdapat narasi seperti berikut.
"so apparently what we have here some amateur drone footahe out of Canada in a restricted area that people were not allowed to go. somebody dlew a drone in there and what you can see is helicopter going around
looks like it's interntionally statrting some fire there canada
there's almost 150 individual wildfires, going on currently Canada as we speak"
Benarkah klaim video helikopter sedang memulai kebakaran hutan di Kanada? Simak hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com dalam halaman berikut ini....
Advertisement
Video Burung Penyembur Api Penyebab Kebakaran Hutan Australia
Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim video penampakan burung penyembur api penyebab kebakaran hutan Australia, klaim tersebut diunggah salah satu aku Facebook, pada 12 November 2021.
Video yang diunggah menampilkan sorang yang sedang berbicara, kemudian pada bagian bawahnya terdapat buru yang berlari mengeluarkan sinar laser yang menimbulkan api dan asap.
Pada unggahan tersebut terdaoat tangkapan layar yang berisi foto burung dan tulisan"“Burung ini bisa mengeluarkan api dari mulutnya,sepeti yang disebutkan oleh Nabi Muhammad SAW 1400 thn yang lalu. Sekarang scientists di Sydney, Australia menemui penemuan bahaya burung ini. Kemungkinan burung ini yang menyebabkan kebakaran di Australia. Semakin jelas kebenaran IslamFabiayyi aalaa irobbikumaa tukadzibaan”.
Unggahan tersebut diberi keterangan sebagai berikut:
"Bismillahirrahmanirrahim..Burung ini hidup di benua AustraliaDan bisa menyemburkan apiSubhanallah.."
Benarkah klaim video burung penyembur api penyebab kebakaran hutan Australia? Simak hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com berikut ini.
Tentang Cek Fakta Liputan6.com
Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.
Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi partner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.
Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.
Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.
Advertisement