Sukses

Cek Fakta: Hoaks Pemimpin Agung Iran Ayatollah Ali Khamenei Jadi Sampul Majalah Forbes April 2024

Beredar di media sosial postingan Pemimpin Agung Iran, Ayatollah Ali Khamenei menjadi sampul majalah Forbes pada April 2024. Postingan itu beredar sejak pekan lalu.

Liputan6.com, Jakarta - Beredar di media sosial postingan Pemimpin Agung Iran, Ayatollah Ali Khamenei menjadi sampul majalah Forbes pada April 2024. Postingan itu beredar sejak pekan lalu.

Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya 18 April 2024.

Dalam postingannya terdapat foto Ayatollah Ali Khamenei dengan tulisan Forbes besar seperti sampul majalah. Akun itu menambahkan narasi:

"Ayatollah Ali Khamenei ditampilkan di sampul majalah Forbes dengan judul "Orang Paling Berkuasa di Dunia".

Tidak ada negara di dunia yang melakukan serangan besar-besaran melalui rudal balistik seperti yang dilakukan Iran. Peristiwa ini lebih besar dari “Israel.

Iran mencapai tujuan militernya, dibutuhkan upaya gabungan dari AS, Inggris, Perancis & Israel untuk menghentikan satu serangan. Iran menunjukkan bahwa mereka bisa dan akan melawan jika dipaksa."

Lalu benarkah postingan Pemimpin Agung Iran, Ayatollah Ali Khamenei menjadi sampul majalah Forbes pada April 2024?

 

 

2 dari 4 halaman

Penelusuran Fakta

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri dengan mengunjungi laman resmi untuk pembelian Majalah Forbes, Forbesmagazine.com. Dalam majalah Forbes edisi April dan Mei 2024 yang menjadi cover adalah Todd Boehly, seorang investor miliarder asal Amerika Serikat.

Selain itu dalam artikel AFP Fact Check berjudul "Forbes cover honoring Iranian leader is fake" yang tayang 20 April 2024, pihak Forbes menjelaskan postingan yang beredar viral adalah tidak benar.

"Gambar yang dipermasalahkan bukanlah sampul Forbes yang sebenarnya dan tidak pernah dipublikasikan di platform kami mana pun,” kata juru bicara majalah tersebut dilansir dari AFP Fact Check.

Foto Ayatollah Ali Khamenei sendiri pernah diunggah oleh laman resmi Kantor Pemimpin Tertinggi Iran pada 21 Oktober 2015 dalam rilis berjudul "Ayatollah Khamenei: Sanctions Snapback Means JCPOA Violation".

<p>Cek Fakta sampul majalah Forbes</p>

Sumber:

https://www.forbesmagazine.com/back-issues

https://www.leader.ir/en/content/13791/Ayatollah-Khamenei-sends-a-letter-to-President-Hassan-Rouhani-about-the-JCPOA

https://factcheck.afp.com/doc.afp.com.34PN8WP

3 dari 4 halaman

Kesimpulan

Postingan Pemimpin Agung Iran, Ayatollah Ali Khamenei menjadi sampul majalah Forbes pada April 2024 adalah tidak benar.

4 dari 4 halaman

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi partner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.

Video Terkini