Sukses

Cek Fakta: Hoaks Judul Artikel Kompas TV Sebut di IKN Akan Hadir Motor Terbang Tanpa Roda

Beredar di media sosial postingan Kompas TV memberitakan di IKN akan hadir motor terbang tanpa roda.

Liputan6.com, Jakarta - Beredar di media sosial postingan Kompas TV memberitakan di IKN akan hadir motor terbang tanpa roda. Postingan itu beredar sejak pekan lalu.

Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 9 Agustus 2024.

Dalam postingannya terdapat artikel berjudul:

"Selain taxi terbang dan Kereta tanpa rel, Di IKN juga akan hadir motor tanpa roda dan bisa terbang"

Selain itu dalam postingan terdapat pula foto Presiden Jokowi sedang mengendarai sapu terbang.

Lalu benarkah Kompas TV memberitakan di IKN akan hadir motor terbang tanpa roda?

2 dari 4 halaman

Penelusuran Fakta

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri dengan memasukkan kata kunci motor terbang di kolom pencarian Kompas.tv. Hasilnya tidak ada artikel yang identik dengan postingan.

Kompas.tv  membahas soal transportasi di IKN, beberapa di antaranya berjudul "Kepala Otorita Sebut akan Uji Coba Mobil Terbang dan Angkutan Umum Tanpa Sopir di IKN" yang tayang pada 18 Maret 2024 dan "Uji Coba Taksi Terbang untuk IKN Akan Dilakukan Juli 2024" yang tayang pada 29 Mei 2024.

Namun tidak ada judul artikel seperti dalam postingan yang diunggah di Facebook.

Selain itu foto Presiden Jokowi dalam postingan juga merupakan hasil editan. Di dalam foto asli, Presiden Jokowi sebenarnya menggunakan motor saat mengunjungi Pasar Anyar, Tangerang, Banten pada 4 November 2018.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengendarai motor menuju Pasar Anyar, Tangerang, Banten, Minggu (4/11/2018). Tampil dengan gayanya yang khas, Jokowi mengendarai sepeda motor custom untuk menuju ke pasar. (Liputan6.com/HO/Biro Pers Setpres)

 

Sumber:

https://www.liputan6.com/photo/read/3683984/foto-aksi-jokowi-tunggangi-motor-custom-saat-blusukan-ke-pasar-anyar

https://www.kompas.tv/nasional/511311/uji-coba-taksi-terbang-untuk-ikn-akan-dilakukan-juli-2024?page=all

https://www.kompas.tv/nasional/493742/kepala-otorita-sebut-akan-uji-coba-mobil-terbang-dan-angkutan-umum-tanpa-sopir-di-ikn

https://setneg.go.id/baca/index/naik_motor_presiden_jokowi_blusukan_ke_pasar_anyar_di_tangerang

3 dari 4 halaman

Kesimpulan

Postingan Kompas TV memberitakan di IKN akan hadir motor terbang tanpa roda adalah tidak benar.

4 dari 4 halaman

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi partner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.