Sukses

PKK Banjar Tingkatkan Kesehatan Para Ibu

Keberhasilan Program PKK dan GNOTA tergantung sinergisitas stake holder untuk menuju visi terwujudnya kesejahteraan masyarakat.

Liputan6.com, Jakarta Citizen6, Banjar: Keberhasilan Program Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK)  dan Gerakan Nasional Orangtua Asuh (GNOTA) tergantung sinergisitas stake holder terkait bersama masyarakat untuk menuju visi terwujudnya kesejahteraan masyarakat.

Melalui kegiatan Pertemuan TP PKK dengan Kader Posyandu, di Martapura Kabupaten Banjar, Rabu (26/2/2014) merupakan salah satu  komitmen pemerintah daerah bersama masyarakat mewujudkan Banua Sehat dan Sejahtera.

Kata kunci dari kegiatan ini adalah untuk  mewujudkan visi tersebut penting bagi pemerintah daerah bersama mitra kerjanya, PKK, dan organisasi sosial lainnya untuk terus meningkatkan derajat kesehatan para ibu.  

Wakil Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Hj Agustina Arsyadi, mewakili Ketua TP PKK Kalsel, menyambut positif dan sangat mengapresiasi kegiatan pertemuan kader PKK dan Posyandu Se-Kabupaten Banjar.

"Kami sangat mengapresiasi kegiatan temu kader PKK dan posyandu. Kegiatan ini sangat positif dalam mendukung visi kita meningkatkan derajat kesehatan masyarakat teruma para ibu dan anak. Terima kasih untuk Ketua Penggerak PKK Banjar yang selama ini aktif membesarkan PKK melalui program kerja terukur," ucapnya.

Ketua TP PKK Kabupaten Banjar Hj Raudatul Jannah juga mengungkapkan terima kasihnya dan penghargaan tulus kepada TP PKK dan GNOTA Kalsel yang selama ini memberikan peran besar dalam kegiatan PKK dan GNOTA daerah, termasuk di Kabupaten Banjar.

"Atas nama masyarakat dan pengurus PKK dan seluruh kader, saya mengucapkan penghargaan dan terima kasih tinggi atas perhatian besar dari TP PKK Kalsel beserta dinas terkait dalam mendukung program kerja PKK Banjar," ucapnya. (mar)

Penulis
Humas Banjar
Banjar, humas_banjar@yahoo.com

Disclaimer:

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan link postingan terbaru blog Anda atau artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com.

Mulai Kamis, 20 Februari 2014 sampai dengan 6 Maret 2014, Citizen6 mengadakan program menulis bertopik dengan “Pekerjaan Impian“. Ada merchandise eksklusif dari Liputan6.com bagi 6 artikel terpilih. Syarat dan ketentuan bisa disimak di sini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini