Citizen6, Jakarta Jika Anda mengunjungi halaman Google hari ini Kamis, (12/6/2014) Anda akan melihat tampilan Doodle dengan animasi sepak bolanya. Menyambut Piala Dunia 2014 Google membuat Doodle yang bertemakan World Cup 2014 dengan dominasi warna bendera Brasil.
Piala Dunia 2014 akan berlangsung hari ini Kamis, (12/6/2014) di Brasil atau Jumat (13/6/2014) dini hari waktu Indonesia. Anda belum memiliki jadwal pertandingan World Cup 2014? Coba Anda akses situs Google lalu klik animasi Doodle, saat Anda klik Doodle tersebut makan Google akan langsung menampilkan jadwal Piala Dunia.
Baca Juga
Jadwal yang ditampilkan Google akan mempermudah Anda untuk melihat  jam berlangsungnya pertandingan, karena Google memberikan jadwal sesuai waktu bedasarkan wilayah Anda mengakses Google. Untuk mempermudah, Anda bisa masukan kata kunci tim kebanggan Anda untuk mengetahui kapan tim tersebut tampil.
Advertisement
Pada pertandingan pertama, situs Piala Dunia 2014 di Google sudah menampilkan jadwal Brasil vs Kroasia. Pertandingan perdana di grup A itu berlangsung pukul 03.00 WIB.
Perhelatan empat tahun sekali ini sudah sangat dinanti-nanti para pecinta sepak bola di belahan dunia. Malahan mereka sudah memprediksi siapa yang akan lolos menjadi juara, mereka pun sudah mempersiapkan jadwal untuk nonton bareng (nobar) Piala Dunia dengan memakai Jersey tim kebanggaannya.Â
Penulis:
Yulia Yulee
Baca Juga:
Raeni, Anak Tukang Becak Wisudawati Terbaik Ramaikan LinimasaÂ
Wajah Perempuan Cantik ini Membuat Semua Orang Terharu
Karena Meme Kera Sakti Keliling Indonesia
Disclaimer:
Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.
Anda juga bisa mengirimkan link postingan terbaru blog Anda atau artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com