Citizen6, Brisbane Minggu kemarin, tepatnya tanggal 14 september 2014, Pesta Rakyat kembali diselenggarakan oleh Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPIA) Queensland di Brisbane Powerhouse. Acara ini merupakan acara tahunan PPIA yang tergabung dalam Brisbane Festival. Tema yang disusung tahun ini adalah Gapuranesia, "Discover the undiscovered”. Tujuan acara ini adalah untuk memperkenalkan Seluruh Indonesia dari sabang sampai merauke. Acara ini dihadiri oleh lebih dari 4000 orang, warga Australia maupun warga indonesia.
Seperti sebelum-sebelumnya, acara ini dibagi menjadi dua bagian, yaitu acara siang dan acara malam. Di dalam acara siang terdapat beragam makanan Indonesia seperti sate, bakso, rendang, batagor, siomay, dan lain-lain. Dari mulai makanan ringan hingga makanan berat. Banyak warga Australia yang khusus datang jauh-jauh hanya untuk mencicipi makanan Indonesia. Selain makanan beberapa traditional performances juga bisa dilihat disini. Seperti tari Pisok, Jaipong, Bali, Legong keraton, dan masih banyak lagi
Didalam Acara puncak, yaitu acara malam dihadirkan sebuah drama Sendratari Ramayana yang membawa seluruh 300 penonton berkeliling Indonesia. Begitu banyak tarian dari sabang sampai merauke dipersembahkan oleh para warga Indonesia kepada penonton. Acara ini kemudian dilanjutkan dengan Traditional Clothes Fashion Show yang menampilkan baju-baju daerah dari seluruh Indonesia.
Baca Juga
Advertisement
Acara ini kemudian ditutup oleh Penampilan dari salah satu diva dari Indonesia, Reza Artamevia. Selama 45 menit, beliau menyuguhkan penampilan yang benar-benar memukau. Ia membawakan beberapa lagu hits dari album-albumnya seperti Dia, Aku wanita, Cintakan membawamu dan berharap tak berpisah. Reza juga berhasil mengajak penonton untuk bernyanyi dan berjoget bersama.
Setelah acara selesaipun, ada sesi foto bersama dengan Reza. Banyak warga Indonesia berkumpul ingin berfoto bersama. Penonton sangatlah puas dengan acara Pesta Rakyat 2014 ini. Banyak yang mengatakan acara ini sangatlah sukses, tidak hanya memenuhi kerinduan akan makanan Indonesia saja, Pesta Rajyat juga berhasil memberi hiburan kepada warga Indonesia di Australia.
Disclaimer:
Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.
Anda juga bisa mengirimkan artikel, foto atau video seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com