Citizen6, Jakarta Sampai hari ke-4 mini drama Ada Apa dengan Cinta (AADC) yang diposting di youtube telah ditonton nyaris 3 juta kali. Kepopulerannya membuat onliner yang kreatif membuat parodinya. Jumlahnya sampai puluhan.
Dari sekian banyak parodi itu, yang paling populer adalah postingan Edho Zell http://www.youtube.com/watch?v=goWCrigdr0A&feature=youtu.be. Video yang diposting sejak kemarin itu, mampu membuat penontonnya ngakak terbahak-bahak. Karena video itu masih mengaitkan kota Bekasi yang beberapa waktu lalu sempat dibully.
"Bekasi 12 tahun kemudian......"
Advertisement
Dalam video yang berdurasi tak sampai 4 menit itu, Edho Zell mampu membuat penontonnya tak berhenti tertawa. pemeran Cinta yang di film sebenarnya diperankan oleh Dian Sastro, di video ini diganti oleh seorang cowok kerempeng berkumis.
Tak sampai dua hari, video ini telah dikomentari onliner sebanyak 504 kali. Semua komentar setuju, bahwa video ini adalah parodi AADC yang paling lucu. Seperti komentar dari akun Eunike Kartini, “Parodi AADC2014 emang banyak banget. Tapi ini yang paling koplak:))”
Edho Zell tampaknya memang ngefans sama film yang begitu populer tahun 2002 tersebut. Di videonya dia membuat adegan secara detail semirip di film aslinya. Kata-kata puitis digantinya dengan kata-kata miris, namun tetap lucu, tak mampu menahan penonton untuk tidak tertawa.
Disclaimer:
Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.
Anda juga bisa mengirimkan artikel, foto atau video seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com