Sukses

4 Hal Mengerikan yang Dilakukan Tubuh

Ginjal Anda ternyata mencicipi kencing setiap hari. Sperma bahkan berfungsi seperti anjing pelacak.

Citizen6, Jakarta Banyak hal tentang tubuh yang tidak kita ketahui. Padahal tubuh adalah hal yang paling dekat dengan kita setiap hari. Berterima kasihlah pada para ilmuwan yang melakukan penelitian-penelitian tentang tubuh manusia.

Di balik kompleksnya tubuh manusia, banyak hal mengejutkan yang didapati para ilmuwan. Berikut empat hal mengerikan yang dilakukan tubuh dilansir dari cracked.com

Ginjal mencicipi kencing, sperma bak anjing pelacak

Reseptor rasa dan bau ternyata tak hanya berada di wajah Anda. Selama satu dekade terakhir ilmuwan telah menemukan hal yan mengejutkan. Ternyata di tubuh kita terdapat sel-sel khusus yang membaui dan mencicipi hal-hal yang ada di sekitar Anda.

Di ginjal misalnya, terdapat sekumpulan reseptor perasa yang disebut makula densa. Wilayah ini mengatur tingkat filtrasi darah dalam urin. Namun keberadaan reseptor ini juga menunjukkan bahwa mereka benar-benar ‘mencicipi’ urin Anda sendiri sebagai bentuk analisis kimia untuk mengetahui apakah urin Anda mengandung racun atau tidak.

Bahkan, darah Anda pun dapat mencium sesuatu. Dalam sebuah percobaan ilmuwan menempatkan sel-sel darah di salah satu sisi ruangan dan senyawa aromatik yang bereaksi terhadap reseptor bau mereka di sisi lain. Mereka kemudian menyaksikan darah bergerak menuju sumber aroma tersebut.

Sperma bahkan bergerak seperti anjing pelacak. Saat sperma ditembakkan dari penis, mereka akan menggeliat dan bergerak ke sana ke mari mencari sel telur yang mereka inginkan.

2 dari 5 halaman

Selanjutnya

Pendengaran sangat sensitif, bahkan dapat membedakan suhu

Bentuk lipatan pada telinga ternyata membuat pendengaran manusia sangat sensitif. Lekukan tersebut membuat gelombang suara diterima sedemikian rupa untuk membimbing Anda mengidentifikasi arah sumber suara.

Yang mengejutkan, telinga bahkan dapat membedakan suhu. Saat sebuah percobaan dilakukan di Inggris untuk mengetahui apakah peserta dapat menentukan perbedaan teh panas dan dingin yang dituangkan dalam gelas hanya dari suaranya, 96 persen menebak tepat. Hal ini dikarenakan terdapat perbedaan viskositas antara cairan. Molekul-molekul panas bergerak lebih cepat dibanding molekul cairan dingin. Dan telinga dapat menangkap hal tersebut.

3 dari 5 halaman

Selanjutnya

Perut menghasilkan asam yang mampu melelehkan seng

Selama ini pasti banyak yang bertanya-tanya tentang zat asam yang dihasilkan oleh perut kita. Sebagaimana yang Anda ketahui, perut Anda menghasilkan enzim yang bersifat asam untuk menghancurkan makanan yang masuk ke dalam perut. Zat asam tersebut bahkan dapat melelehkan seng. Jika demikian, mengapa perut tidak hancur?

Jawabannya adalah perut Anda mampu meregenerasi sendiri. Perut menghasilkan cairan berlendir yang kaya akan protein untuk melindunginya dari asam. Dan setelah asam menghancurkan makanan, sel lambung akan langsung menetralisirnya dengan basa bikarbonat agar isi perut Anda yang lain tidak hancur.

Meski demikian, perut harus bekerja keras agar tidak hancur oleh asam tersebut. Karenanya, tiap tiga hari atau lebih, membran berlapis protein tadi akan diganti dengan lapisan baru yang lebih mengilap.

4 dari 5 halaman

Selanjutnya

Tubuh mengidap kanker ribuan kali sehari

Kanker adalah musuh abadi umat manusia. Tidak ada satu orang pun yang mau mengidap kanker. Yang mengejutkan adalah ternyata kanker sangat mudah untuk dikembangkan. Hal ini terjadi saat sel yang rusak mengubah DNA mereka menjadi pembunuh.

Diperkirakan tiap hari triliunan sel tubuh rusak dan menjadi pembunuh diri Anda sendiri. Dengan kata lain, sebenarnya Anda bisa mengidap kanker hingga lebih dari seribu kali per hari! Untungnya, tubuh mempunyai enzim khusus yang memeriksa untaian DNA yang memicu kanker dan menghancurkannya. Sehingga tak ada kesempatan untuk sel yang rusak tersebut menjadi tumor atau kanker.

Meski demikian, tetap saja terkadang ada beberapa sel rusak yang luput. Hal inilah yang menyebabkan terjadinya kanker atau tumor yang parah pada diri seseorang.

5 dari 5 halaman

Selanjutnya

Otak manusia lebih canggih dari komputer apapun

Penelitian membuktikan otak manusia memiliki sekitar 86 miliar neuron. Namun demikian, jumlah sel-sel yang menghubungkan neuron dan disebut sinapsis mencapai 100 triliyun lebih. Hal ini berarti terdapat sinapsis di otak manusia 1.000 kali lebih banyak dibanding jumlah total bintang yang ditemukan di galaksi Bima Sakti.

Pada tingkat 20 juta miliar kalkulasi per detik, otak Anda menjadi komputer paling canggih di dunia. Ilmuwan Jepang dan Jerman yang ingin membandingkannya dengan kemampuan komputer pernah melakukan penelitian. Penelitian yang dilakukan pada tahun 2013 tersebut ternyata membutuhkan 82.944 prosesor komputer jika ingin membandingkannya dengan kemampuan otak. Luar biasa.

Ternyata banyak hal dari tubuh kita sendiri yang tidak kita ketahui. Masih pantaskah kita menyombongkan diri?

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6?. Caranya bisa dibaca di sini