Citizen6, Jakarta Hari Senin sebagai hari pertama di awal minggu mempunyai reputasi yang cukup buruk. Banyak orang yang mengeluh saat hari Senin datang. Bahkan banyak yang menganggap hari Senin seharusnya tidak datang saja. Hal ini dikarenakan pada hari Senin orang-orang harus kembali beraktifitas setelah berlibur.Â
Nah, meski hari Senin bukanlah hari favorit kebanyakan orang, namun ada beberapa fakta tentang hari Senin yang jarang diketahui orang. Apa saja?
1. Kebanyakan orang tidak tersenyum di pagi hari Senin hingga pukul 11:16
Advertisement
Studi di Inggris menunjukkan banyak orang yang baru mulai tersenyum setidaknya setelah pukul 11 ke atas. Sebab hari Senin menjadi hari pertama dalam seminggu orang-orang harus bekerja kembali. Hal ini membuat orang-orang yang merasa masih ingin beristirahat, malas kembali ke kantor untuk bekerja.
Selanjutnya
2. Lebih dari 50% karyawan terlambat masuk kerja pada hari Senin
Kembali bekerja setelah liburan membuat beberapa orang mengalami sindrom malas-malasan. Tak heran, justru di hari Seninlah karyawan-karyawan banyak yang datang terlambat ke kantor.Â
3. Hujan jarang turun di hari Senin
Memang alam tidak bisa diprediksi. Akan tetapi lucunya pada hari Senin, hujan jarang sekali turun. Hari pertama di awal minggu ini biasanya cerah sehingga orang-orang bisa pergi ke kantor dengan semangat.Â
Advertisement
Selanjutnya
4. Senin adalah hari paling banyak mobil terjual
Sales penjualan mobil biasa mempromosikan dan mencari pelanggan selama satu minggu penuh, dan biasanya transaksi pembelian akan terjadi pada hari Senin. Hal ini membuat Senin sebagai hari yang paling banyak jual beli mobil terjadi.Â
5. Banyak orang mengalami serangan jantung pada hari Senin
Jurnal Kesehatan Inggris melaporkan peningkatan serangan jantung sebesar 20% dibanding hari-hari lainnya. Serangan dapat diakibatkan oleh stres dan tekanan darah tinggi saat mesti kembali bekerja.
Selanjutnya
 6. Banyak orang bunuh diri di hari Senin
Jika dibanding hari lainnya, hari Senin menjadi hari yang paling banyak kasus bunuh diri terjadi. Jika pada hari biasa hanya 13%, maka pada hari Senin dapat mencapai 17%. Lagi-lagi hal ini disebabkan tuntutan pekerjaan saat mesti kembali beraktifitas di hari Senin.
7. Cara-cara menghilangkan kebosanan pada hari Senin
Hari Senin seringkali dianggap sebagai hari yang membosankan. Hal ini dikarenakan seseorang masih belum puas liburan. Berdasarkan statistik, kegiatan-kegiatan yang dilakukan seseorang di hari Senin untuk menghilangkan kebosanan adalah: menonton tv, seks, belanja on line, membeli cokelat atau peralatan make up, serta perencanaan liburan.
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
Advertisement