Sukses

Terpukau dengan Keindahan Air Terjun Suhom

Air terjun ini mesti dikunjungi saat Anda sedang berkunjung ke Aceh

Citizen6, Jakarta Kalau misalnya nih Pembaca berkesempatan singgah di Aceh (aamiin), wisata apa yang pertama kali Pembaca lakoni?

City tour di Banda Aceh?
Bersantai ria di pantai berpasir putih?
Diving di Pulau Weh?
Menapak tilas jejak bencana tsunami?
Atau malah... bertualang mencari air terjun? hehehe 

Nah! Sebagaimana umumnya kelakuan seorang Wijna, Air Terjun Suhom (Seuhom) menempati urutan pertama obyek wisata yang aku sambangi pada kunjungan perdanaku ke Aceh di hari Selasa (23/9/2014) silam. Air Terjun Suhom terletak di desa Krueng Kala, kec. Lhoong, kab. Aceh Besar. Air terjun ini punya nama lain Air Terjun Krueng Kala dan Air Terjun Lhoong.

Semoga Pembaca belum bosan membaca cerita air terjun ya! Konon katanya, Air Terjun Suhom ini adalah air terjun paling dekat dari kota Banda Aceh. Jaraknya sekitar 50 km. Kira-kira ya sekitar 2 jam perjalanan naik mobil.

Rute menuju Air Terjun Suhom adalah lewat jalan raya provinsi yang menghubungkan Banda Aceh dengan Meulaboh. Perginya paling enak ya naik kendaraan pribadi. Soalnya, nyaris nggak ada angkutan umum (selain betor) yang melintasi jalan raya ini. Ada sih bus jurusan Banda Aceh – Meulaboh, tapi operasinya malam hari. Yang bener aja malam-malam ke air terjun!? 

Ingin tahu cerita selengkapnya? Baca langsung di sini

Pengirim:

Wihikanwijna

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini