Citizen6, Jakarta Nelayan sebagai salah satu asset nasional dalam menunjang ekonomi nasional perlu mendapatkan perhatian lebih dari berbagai pihak. Tanpa kita sadari peran nelayan juga menguntungkan untuk masyarakat, upaya pemenuhan kebutuhan pangan dari sektor Ikan (laut) dapat terpenuhi dengan adanya nelayan. Â
Maka dari itu, dalam rangka memperingati Hari Nelayan Nasional yang jatuh pada hari ini Senin (6/4/2015), Torabika bersama Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti, melakukan gerakan "Torabika Sahabat Nelayan".Â
Baca Juga
Acara yang berlangsung pada Sabtu (4/4/2015), di lapangan Katapang Doyong, pantai timur Pangandaran ini juga dihadiri oleh menteri nyentrik Susi Pudjiastuti. Dalam sambutannya, ia menuturkan bahwa nelayan sangat memiliki peran besar terhadap berkembangnya ekonomi kelautan di Indonesia.
"Nelayan sudah berperan sangat besar terhadap pertumbuhan ekonomi kelautan di Indonesia, dukungan dan apreasi dari berbagai pihak perlu terus diwujudkan, baik dari pemerintah maupun swasta agar nelayan mendapatkan perhatian khusus yang berujung pada kesejahteraan nelayan," tuturnya.
Advertisement
Warga khususnya para nelayan nampak sangat antusias dengan adanya program tersebut. Terlihat mereka ikut berpartisipasi dengan merias perahu semenarik mungkin yang didapat dari pihak Torabika. Para nelayan juga turut memeriahkan pembukaan acara tersebut dengan serentak menikmati Torabika jahe susu.
Dan pada peringatan Hari Nelayan Nasional ini terbukti pihak Torabika memberikan kontribusi besar di berbagai aspek yang sangat berperan penting bagi kehidupan para nelayan," tambah ibu dari Nadine Kaiser tersebut.
Kebijakan tersebut diputuskan oleh Kementrian Kelautan dan Perikanan demi kelangsungan mahluk hidup agar tidak cepat punah, dengan cara menangkap ikan yang aman tanpa bermaksud untuk membatasi penghasilan para nelayan. Tapi, berusaha menjadikan Indonesia sebagai negara maritim yang jaya dan mandiri. Dimana untuk mencapai hal ini diperlukan kejasama semua pihak termasuk swasta.
Dipilihnya pantai Pangandaran sebagai lokasi berlangsungnya acara "Torabika Sahabat Nelayan" karena sebagian besar usaha perikanan di Indonesia dilakukan oleh usaha perikanan rakyat dan salah satu kawasan yang memberikan sumbangan terbesar dalam produksi perikanan adalah pantai Pangandaran.
(ul)
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini