Sukses

Menu Maksi: Kepiting Bumbu Kuning

Kepiting pun dapat diolah menjadi masakan lezat nan menggugah selera

Citizen6, Jakarta Kemaren, saya mengajak anak-anak belanja di Fresh Market Kota Wisata, suasana pasarnya cukup nyaman untuk ngajak bocah. Dari pada jalan-jalannya ke mal terus, ya sekali-kali amis-amisan di pasar. Pas liat kepiting... Adek tarik-tarik jilbab Bunda.
 
"Bunda..bunda... masak kepiting dong!!! ".
 
Kalau ada makanan yang minta Adek, rasanya pantang buat nolak... maklum, soalnya anak saya yang bungsu ini perawakannya mungil dan moody banget selera makannya. Jadi pas dia mau, saya usahakan untuk nuruti. Asalkan nggak macem-macem aja mintanya sih pasti dikabulin deh. Dan, jenis masakan seafood yang paling sering masak adalah bumbu kuning ini. Anak-anak sukaaaaaaa..... dan nggak ribet pula bikinnya. Yukk ah.. cek resepnya.

Bahan-bahan :

  • 1 kg kepiting, belah dua, bersihkan.
  • 1 btg daun bawang
  • 1 sdm air jeruk lemon
  • 2 lbr daun jeruk
  • Garam, lada dan gula secukupnya
  • Air
  • Minyak untuk menumis
 
Bumbu halus :
  • 2 bh bawanng putih
  • 6 bh bawang merah
  • 2 ruas jari kunyit
  • 2 ruas jari jahe
 
Cara Membuat :
  • Cuci bersih kepiting yang sudah dibelah dua (jadi kepitingnya udah mati ya, bukan masih hidup), lumuri dengan jeruk nipis. Diamkan sebentar.
  • Masak air hingga mendidih, masukkan jahe geprek dan sedikit garam. Masukkan kepiting rebus sebentar saja kurang lebih 2 menit. Angkat.
  • Buka cangkang di atasnya bersihkan kotorannya, lalu cuci kembali. Tiriskan.
  • Tumis bumbu halus, masukkan daun jeruk, masak hingga bumbu matang.
  • Masukkan kepiting aduk-aduk sebentar. Tambahkan sedikit air masak hingga bumbu meresap.
  • Bumbui dengan garam, lada dan gula secukupnya, aduk kembali.
  • Masukkan daun bawang yang sudang diiris tipis, dan air jeruk lemon.
  • Aduk sebentar dan masak hingga bumbu mengental.
  • Angkat, sajikan.

Ingin mencoba resep-resep lezat lainnya? Cek di sini

Pengirim:

Yulyan Parwati

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

Video Terkini