Citizen6, Jakarta Saatnya kembali meramaikan Indonesia Food Party. Kali ini setornya Gepuk Daging Sapi, sebetulnya ada beberapa resep gepuk dengan kombinasi bumbu yang berbeda-beda, tapi yang saya pilih adalah resep gepuk yang paling sederhana dan nggak pake ribet...hehhe, soalnya saya juga sukanya yang simple..simple aja, yang penting adalah rasanya...enakkk!!!!!! Tadinya pengen bangettt...bikin Gado-gado siram khas Surabaya, tapi kebetulan lagi bikin gepuk...yaaa sudahlah, yang ini aja disetor dulu. Semoga bulan depan bisa bikin Gado-gado siram buat event IFP.
Bahan-bahan:
- 500 gr daging sapi
- 1/2 btr kelapa, ambil 100 ml santan kentalnya (Yulyan : pake santan instant)
- garam secukupnya
- 1 sdm air asam
- 2 lbr daun salam
- 1 ruas ibu jari lengkuas, memarkan
Haluskan :
- 6 btr bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 sdm gula merah, sisir
Baca Juga
Cara Memasak :
Rebus daging sapi setengah matang. Angkat dan sisihkan air kaldunya. Potong agak tipis dan lebar, memarkan. Rebus bumbu halus bersama air kaldu rebusan daging dan santan. Tambahkan garam, air asam, salam dan lengkuas. Masukkan daging , rebus hingga daging empuk dan bumbu meresap. Angkat. Setelah dingin, goreng daging hingga kecoklatan.
Dan lebih nikmat disajikan dengan nasi hangat, sambal dan lalapan. Stay cooking with love.
Advertisement
Ingin mencoba resep-resep lezat lainnya? Cek di sini
Pengirim:
Yulyan Parwati
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini