Citizen6, Jakarta Masa tua adalah masa yang akan kita temui di kemudian hari. Masa yang tidak bisa kita hindari, karena umur terus bertambah seiring waktu yang terus berjalan. Bagaimana kondisi di hari tua? sangat ditentukan oleh kebiasaan hidup di masa muda.
Banyak ditemui orang yang hidup bahagia di masa muda, bergelimang harta, tapi begitu menderita ketika di hari tua. Kondisi fisik yang tidak fit lagi, diperparah dengan serangan penyakit tua, sehingga tubuh betul-betul merasa sakit. Kehidupan ekonomi pun semakin sulit karena sudah tidak mampu mencari nafkah.
Siapapun tentu mendambakan hidup bahagia di hari tua nanti. Menghabiskan masa tua bersama orang-orang yang dicintai. Hidup damai, tanpa dihimpit beban hidup yang berat. Jika Anda ingin hidup bahagia di hari tua maka jangan lakukan 5 hal ini.
Advertisement
Makan sembarangan
Asupan makanan ke dalam tubuh sangat mempengaruhi kesehatan. Jika makanan yang masuk asal-asalan, asal enak dan asal banyak maka ketika usia sudah tidak muda lagi akan terasa dampak buruknya. Ketika usia sudah tua, semua organ tubuh mengalami penurunan fungsi. Jika Anda tidak memperhatikan asupan gizi maka kondisinya akan bertambah buruk dan akan terjadi lebih cepat. Orang yang terbiasa memperhatikan asupan nutrisi sejak muda, maka akan lebih awet muda dan segar bugar. Selengkapnya bisa Anda baca di sini. (ul)
Pengirim:
Meti Herawati
 **Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini