Sukses

Nenek 89 Tahun Jadi Pengiring Pengantin yang Disorot Tamu

Christine Quinn dan Patrick Quinn mengajak seorang nenek yang berusia 89 tahun untuk menjadi pengiring mereka dalam prosesi pernikahan.

Citizen6, Amerika Serikat Dalam setiap prosesi pernikahan pasti selalu ada pengiring pengantin atau lebih dikenal dengan bridesmain. Mereka biasanya terdiri dari beberapa perempuan muda yang belum menikah dengan mengenakan pakain serupa yang selalu berada di dekat pengantin.

Sosok pengiring pengantin juga memiliki pesona sendiri sehingga menarik perhatian para tamu. Jadi tidak heran, jika para bridesmain tak kalah cantik dengan sang pengatin. Namun, ada yang unik dalam pernikahan Christine Quinn dan Patrick Quinn. Pasalnya, mereka mengajak seorang nenek yang berusia 89 tahun untuk menjadi pengiring mereka dalam prosesi pernikahan.

Huffingtonpost.com

Dilansir Huffingtonpost pada Rabu (5/8/2015), nenek Betty Negeri atau biasa disapa dengan Nana Betty diminta Christine untuk menemaninya sebagai bridesmain. Namun, ia ragu karena pada umumnya para pengiring pengantin adalah perempuan-perempuan muda.

"Saya merasa muda saat ini," ucap nenek Betty pada hari pernikahan Christine.

Huffingtonpost.com

Nampak, nenek Betty sangat cantik dengan mengenakan gaun ungu yang seksi nan elegan. Ia juga terlihat sangat bahagia dalam berbagai momen saat berlangsungnya acara.

Sang mempelai perempuan pun menuturkan bahwa ia menganggap nenek Betty sebagai teman terbaiknya sehingga ia mengajaknya sebagai pengiring pengantin. "Dia sangat memiliki rasa humor tinggi, dan saya berusaha untuk meniru pandangan hidupnya setiap hari. Semua orang mencintainya," tungkas Christine.

Ketika hari pernikahan berlangsung di Plymouth Meeting, Pennsylvania, AS, sosok nenek Betty pun menjadi sorotan para tamu. "Dia menjadi perhatian di pesta pernikaham, semua orang tertawa dengan kata-kata bijak dan komentarnya," lanjut Christine. (ul/kw)