Sukses

Berpose Bak Rocker, Bayi Ini Terkenal di Internet

Gayanya yang bak rocker membuatnya terkenal di sosial media

Citizen6, Jakarta Apakah Anda penggemar musik rock’n roll? Jika iya maka pasti sudah tak heran dengan simbol-simbol atau gerakan khas ala rocker. Biasaya gerakan yang paling terkenal dan melambangkan seorang rocker adalah yaitu gerakan tangan yang mengancung keatas dan membentuk simbol tanduk setan.

Nah, berbicara mengenai rock’n roll ternyata tidak hanya anak muda saja yang hobi dengan aliran musik yang satu ini tetapi ada juga dari kalangan anak-anak hingga orang dewasa. Seperti yang terlihat di foto, ada seorang bayi mendadak menjadi terkenal karena posenya saat berfoto seperti seorang rocker sejati.

Sontak saja, foto bayi menggemaskan ini menjadi viral di dunia maya dan menjadi populer karena pose si bayi membuat siapa saja yang melihatnya merasa terhibur. Setelah ditelusuri lebih lanjut ternyata foto bayi tersebut merupakan anak dari Nao Hazuki, yaitu seorang vokalis band rock asal Jepang yang bernama Grollschwert.

Foto ini sebenarnya telah di unggah sejak September bulan lalu melalui twitter, menariknya ternyata orang yang pertama kali mengunggahnya bukanlah sang ayah tetapi orang lain yang di akunnya bernama Hazaki. Semenjak di unggah setahun yang lalu, foto ini terus mendapatkan respon positif hingga menjadi viral. Bahkan di Tiongkok, foto bayi ini telah mendapatkan 1.200 likes dan dibagikan sebanyak 300 kali.

Selengkapnya, baca langsung di sini

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Punya cerita menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Video Terkini