Sukses

Mengharukan, Ibu Gorila Gendong Anaknya yang Sudah Mati Seminggu

Gorila bernama Shira itu tidur bersama mayat anaknya dan setiap pagi, Shira berusaha membangunkan anaknya.

Citizen6 Naluri kasih sayang seorang ibu kepada anaknya sungguh luar biasa. Maka pantas ada ungkapan, kasih ibu sepanjang masa. Cinta dan kasih sayang seorang ibu tak ada ujungnya dan tidak akan habis kepada anak.

Tapi ternyata tidak hanya manusia yang memiliki kasih sayang tanpa henti pada anaknya, hewan pun demikian. Sebagaimana seekor gorila di kebun binatang Frankurt, Jerman. Gorila tersebut begitu cintanya pada sang anak.

Saking sayangnya, seekor ibu gorila gendong anaknya yang sudah mati seminggu. Terlihat sang gorila mondar-mandir kebingungan sambil membawa anaknya dalam dekapan. Si ibu gorila seolah berusaha membangunkan bayinya.

Gorila bernama Shira itu tidur bersama mayat anaknya dan setiap pagi, Shira berusaha membangunkan anaknya. Kisah kasih sayang sang gorila sungguh mengharukan dan patut diacungi jempol.

Seminggu sebelumnya, menurut direktur utama kebun binatang Frankurt Zoo, si bayi gorila baik-baik saja. Ia tak seperti sedang sakit, akan tetapi pada sore harinya tiba-tiba bayi gorila tersebut meninggal.

Ikatan antara induk dan anaknya sangat dekat sehingga sang ibu gorila memperlakukan bayinya yang sudah mati layaknya bayi yang masih hidup, digendong dan terus didekapnya. Selengkapnya bisa Anda baca di sini. (ul)

Pengirim:

Fayyad Syauqi

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

 

 

Video Terkini