Citizen6, Jakarta Kebanyakan perempuan menyukai berlian sebagai perhiasan. Karena itu banyak pria sering menjadikan berlian sebagai hadiah atau tanda cinta kepada pasangannya.
Berlian disukai selain karena keindahannya juga karena harganya yang sangat mahal, tergantung kejernihan, warna, berat batu dan bentuknya.
Baca Juga
Namun siapa sebenarnya pemilik berlian termahal di dunia? Anda pasti tak menyangkan kalau pemilik batu permata tersebut adalah seorang gadis kecil berusia 7 tahun.
Advertisement
Pada Rabu lalu, seorang miliarder Hongkong secara mengejutkan membeli sebuah berlian yang sangat langka sehingga harganya sangat mahal. Berlian yang disebut “Blue Moon” ini ia beli dengan harga 48.400.000 dolar Amerika.
Saat akan membayar barang yang sudah dibelinya itu, dia mengubah nama berlian tersebut dengan “The Blue Moon of Josephine”.
Berlian seberat 12.03 karat itu dikenal sebagai salah satu batu permata paling langka di dunia. Waktu ditemukan di Afrika Selatan tahun lalu, Blue Moon memiliki berat 29,6 karat.
Permata langka ini kemudian dibuat menjadi cincin dan akan dikenakan oleh gadis kecil yang masih duduk di sekolah dasar.
Pembeli berlian dengan harga setara dengan Rp660,990,733,317 ini adalah Joseph Lau, pemilik bisnis property dan salah satu orang terkaya menurut Forbes dengan kekayaan bersih sebanyak 10 miliar dolar.
Harga berlian tersebut memecahkan rekor penjualan yang berlangsung di balai lelang Sotheby di Jenewa.
Sebelumnya pada tahun 2009, Lau juga telah membeli berlian biru 7,03karat seharga 9,840,000 dolar Amerika. Bagaimana Anda berminat juga untuk mengoleksinya?
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6