Citizen6, Jakarta Komik merupakan salah satu buku yang cukup populer di masyarakat Indonesia, khususnya dikalangan remaja dan anak-anak. Komik juga populer dengan istilah cergam atau cerita bergambar, yang mana narasi dan alur cerita diceritakan melalui gambar. Saat ini ada banyak genre komik yang beredar di Indonesia, baik komik bertema komedi, pendidikan, fantasi, dan romansa.
Pada masa kita ini kebanyakan orang lebih menyukai komik buatan jepang, yang katanya kualitas cerita dan gambarnya lebih bagus dari komik Indonesia . Eits…tapi jangan salah, komik-komik Indonesia juga gak kalah keren dengan komik jepang, terbukti dari mulai berkembangnya komik-komik Indonesia di Sosial Media, bahkan komik-komik ini dikemas dengan gaya dan keunikan tersendiri yang berbeda dengan komik lain. Beberapa komik ini bahkan mampu membuat kamu tertawa ngakak sampai sakit perut.
Si Juki adalah komik karya Faza Ibnu Ubaidillah yang lebih dikenal dengan nama terkenal Faza Meonk. Komik ini mengisahkan seorang mahasiswa usil, tidak tahu malu, jorok, kreatif dan selalu beruntung bernama Si Juki. Komik Si juki dikemas denagn sangat baik dan menghibur, dengan mengangkat isu-isu ringan yang terjadi dimasyrakat. Dalam membuat komik Si juki, komikusnya Faza Meonk tidak hanya ingin membuat untuk sekedar lucu-lucuan saja, tapi juga sebagai sarana penyampai pesan moral kepada masyarakat. Sampai saat ini Si Juki telah hadir dalam 7 buku, selain itu baru-baru ini Si Juki bisa dibaca di aplikasi Webtoon meski serialnya telah selesai.
Advertisement
Siapa yang tidak mengenal Tahi lalats? Komik aneh dan nyeleneh ini memang sedang disukai masyarakat kita khusunya para netizen di dunia maya. Komik yang yang sedang naik daun di Instagram ini mampu menggambarkan masyrakat Indonesia yang aneh dan unik. Komikus yang bertanggungjawab dibalik komik Tahi Lalats adalah Nurfadli Mursyid, seorang komikus asal Pare-para Sulawesi Selatan. Dengan desain gambar yang unik, Tahi Lalats menjadi salah satu komik paling disukai khususnya pengguna Instagram. Saat ini Tahi lalats bisa dibaca tidak hanya di Instagram, karenan Tahi Lalats juga sudah hadir di aplikasi Webtoon.
Komik Indonesia yang satu ini awalnya terkenal karena menjadi stiker di aplikasi Line. Karakter Si Udin digambarkan sebagai ank SD yang usil, nyeleneh, nyebelin dan tingkahnya yang konyol. Komik Si Udin merupakan buatan seorang laki-laki bernama Niksen. Komik si Udin merupakan salah satu komik popular di Indonesia, terbukti dengan jumlah followersnya yang mencapai angka 60 K di Instagram. Membaca komik Si Udin bisa membuat siapapun bakal ngakak sampai sakit perut.
Penulis:
Hizarani Lailan Saadah Sihombing
Mahasiswi Ilmu Komunikasi Universitas Diponegoro
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6